Suara.com - Meghan Markle kembali menjadi perbincangan publik setelah secara gamblang membongkar kisah hidupnya serta suaminya Pangeran Harry setelah mundur sebagai anggota senior Kerajaan Inggris.
Kepada pembawa acara ternama Oprah Winfrey, Meghan juga mengutarakan perseteruannya dengan calon permaisuri Inggris, Kate Middleton.
Kembali pada 2018 lalu menjelang pesta pernikahannya dengan Harry, Meghan mengaku Kate telah membuatnya menangis, bukan sebaliknya, seperti yang telah dilaporkan secara luas.
"Yang terjadi justru sebaliknya, "kata Meghan kepada Oprah, merujuk pada insiden yang tampaknya melibatkan putri Kate, Charlotte yang saat itu berperan sebagai salah satu gadis penjual bunga Meghan.
"Beberapa hari sebelum pernikahan, dia kesal karena sesuatu, ya. Masalahnya benar, tentang gaun gadis pembawa bunga, dan itu membuatku menangis dan itu benar-benar melukai perasaanku," kata perempuan bergelar The Duchess of Sussex itu.
Ia melanjutkan, terlepas dari insiden tersebut, Meghan dan saudara iparnya itu berhasil mengatasi ketegangan. Kate bahkan telah meminta maaf atas kejadian tersebut.
"Dia membawakan saya bunga dan catatan permintaan maf. Itulah yang akan saya lakukan jika saya tahu bahwa saya menyakiti seseorang, mengambil tanggung jawab untuk itu,”kata Meghan.
Meski terkesan sudah baik-baik saja, orang dalam kerajaan mengatakan bahwa hubungan Kate dan Meghan tidak pernah benar-benar baik bahkan hingga hari ini.
Berbicara dalam acara The Royal Beat yang disiarkan di Facebook, jurnalis Robert Jobson mengatakan hubungan Kate dan Meghan tidak akan pernah membaik.
Baca Juga: Meghan Markle Ungkap Alasan Anaknya Tak Akan Diberi Gelar Kerajaan Inggris
Terlebih lagi, dia melanjutka, jika Kate mengambil peran sebagai Permaisuri bersama William ketika dinobatkan sebagai Raja, kecil kemungkinan Kate sudi memperbaiki ikatannya dengan Meghan.
"Saya pikir ketika Catherine adalah Permaisuri, akan ada hubungan yang sama. Keduanya akan berada dekat tetapi saya tidak pernah melihat ada kesembuhan," katanya dikutip Suara dari New Idea, Selasa (9/3/2021).
Robert kemudian menyebut wawancara Harry dan Meghan sebagai "bola penghancur", yang menurutnya telah membawa hubungan mereka dengan para bangsawan ke tingkat yang baru.
"Bisakah Meghan Markle duduk di meja yang sama dengan Keluarga Kerajaan lagi?" Dia bertanya, sebelum menambahkan: "Jika dia mau, dia tidak akan melakukan wawancara ini."
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru