Suara.com - Siapa yang tidak sebal jika memiliki tetangga berisik? Belum lama ini, seorang wanita mengeluh karena punya tetangga yang kelewat berisik saat bercinta.
Menyadur Daily Star, wanita itu membagikan curhat lewat TikTok. Ia mengaku sudah tidak bisa tidur selama empat hari berturut-turut.
Lantaran kurang tidur, wanita ini pun memutuskan untuk mengirimkan pesan ke tetangga. Ia pun jujur mengatakan bahwa aktivitas bercinta mereka terlalu berisik.
"Hei, aku akan sangat mengapresiasi jika kalian bisa memisahkan tempat tidur dari dinding," tulis wanita pemilik akun @victoriahuneidi29 ini.
"Ini sudah terjadi setiap hari dan sangat sulit bagiku untuk tidur dengan suara-suara itu. Terima kasih, dari tetanggamu," tambahnya.
Agar lebih jelas, ia pun mendeskripsikan suara yang dimaksud. Selain mendengar desahan, wanita ini juga terganggu suara tempat tidur yang menabrak dinding.
Di luar dugaan, pesan wanita tersebut lekas direspons. Alih-alih merasa marah atau tidak peduli, si tetangga langsung minta maaf.
Pesan minta maaf tersebut bahkan diberikan lewat kartu ucapan. Si tetangga juga mengakui dirinya berisik dan akan lebih hati-hati.
"Aku minta maaf atas ketidaknyamanannya, aku akan berusaha lebih baik untuk mengelola volume suara," jelasnya.
Baca Juga: Miris! Bocah Tak Hafal Lagu Indonesia Raya, Publik: Lagu TikTok Pasti Hafal
Tak hanya itu, si tetangga juga memberikan kado manis. Sebagai kompensasi karena terlalu berisik saat bercinta, tetangga wanita tersebut memberikan voucher Starbucks senilai USD 50 atau sekitar Rp720 ribu.
"Dari tetangga yang berisik untuk tetangga yang mengantuk," imbuhnya di akhir kartu permintaan maaf.
Sejak dibagikan pada Minggu (21/3/2021) kemarin, video di akun @victoriahuneidi29 itu banjir komentar. Tak sedikit yang terkesan dengan cara si tetangga minta maaf.
"Ini interaksi yang sangat sopan," tulis salah satu komentar.
"Itu adalah kopi untuk membuatmu terjaga karena kurang tidur," tambah yang lain.
"Sepertinya kalian akan bersahabat."
Berita Terkait
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
6 Fakta Isu Presiden Prabowo Berkunjung ke Israel
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cetak Rekor Tertinggi Pegadaian, Tembus Rp 2.565.000
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
Terkini
-
Viral Kasus Nenek di Takalar, Begini Cara Ajukan Sanggahan Jika Dicoret dari Bansos
-
5 Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki, Performa Mantap Buat Jarak Jauh
-
Sunscreen OMG Cocok untuk Kulit Apa? Ini 3 Pilihan Produknya, Harga Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Hilangkan Kerutan dengan Formula Anti-Aging Terbaik
-
Semesta Sedang Berpihak Pada 3 Shio Ini, Siapa Paling Beruntung di Minggu Ketiga Bulan Oktober?
-
Profil Dini Fitria Kepsek SMAN 1 Cimarga, Dilaporkan ke Polisi usai Diduga Tampar Murid Merokok
-
5 Rekomendasi Parfum Pria yang Disukai Wanita: Aroma Memikat, Harga Murah
-
Kisah Inspiratif Wook Lee, Pemimpin Visioner di Balik Tokenisasi Global
-
5 Fakta Menarik Kris Dayanti Ikut Kejuaraan Wushu di China, Siap Harumkan Nama Bangsa
-
Kuliner, Seni, Musik, dan Pesta Halloween: Rayakan Oktober Penuh Warna dan Kejutan di Kawasan Ini!