Suara.com - Pandemi Covid-19 mengharuskan beberapa hal dilakukan secara virtual, termasuk silaturahmi saat Lebaran. Salah satu warganet yang memilih silaturahmi dengan cara ini adalah pemilik akun TikTok @bananamilkshakee_.
Akun tersebut membagikan video saat keluarga besar tersambung secara virtual pada Kamis (13/5/2021). Unggahan ini ternyata menangkap momen kerabat prianya tidak sengaja menunjukkan pesan WhatsApp pacarnya kepada keluarga besar.
Pria itu tanpa sadar menunjukkan panel pemberitahuan selagi mencoba mengatur tampilan di layar televisi. Di sanalah terlihat chat pacar pria tersebut yang dikirim sekitar 7 menit lalu dan belum dibuka.
Seketika keluarga besar langsung heboh saat membaca chat yang dikirim oleh pacar pria tersebut. Dilihat dari unggahan akun @bananamilkshakee_, pesan yang dikirim oleh sang pacar cukup singkat.
"Iya sayanggggg hahaha," begitu isi pesan dari pacar pria tersebut.
Pria yang tadinya fokus mengatur tampilan mendadak salah tingkah. Ia pun langsung menutup panel pemberitahuan dan melanjutkan tugasnya dengan malu-malu.
Momen ini sukses viral di TikTok hingga ditonton lebih dari 6 juta kali dan mendapat sekitar 6 ribu komentar. Warganet antusias menuliskan beragam komentar atas momen tersebut.
"Bahh malu banget pasti (emoji menangis)," celetuk seorang warganet.
"Untung tulisannya bukan 'aku hamil'," tutur warganet lain bercanda.
Baca Juga: Kubu Raya Buka Tempat Wisata saat Libur Lebaran, Ini Alasannya
"Malunya sampai Ramadhan tahun depan (emoji tertawa)," imbuh yang lain.
"Sekarang bukan hanya dilihat satu keluarga, tapi sekarang udah dilihat sama banyak orang (emoji tertawa). Mengakak," pungkas lainnya.
Sementara itu, unggahan ini juga sudah mendapat lebih dari 500 ribu likes sejak dibagikan kemarin. Penasaran seperti apa momen lengkapnya? Simak videonya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Promo Black Friday 2025 di Mal, Diskon Besar-besaran
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara