Suara.com - Sejak masuknya virus Covid-19 pertama kali pada Maret 2020, pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 terus memberikan data terbaru mengenai total kasus positif, sembuh hingga meninggal dunia setiap harinya.
Keterbukaan data mengenai jumlah kasus Covid-19 sendiri sebenarnya memiliki banyak manfaat bagi masyarakat. Salah satunya ialah dapat meningkatkan kewaspadaan masyarakat dalam menghadapi wabah yang disebabkan virus corona itu.
Ada kisah unik yang diungkap seorang warganet terkait hal di atas. Pasalnya, di tengah banyaknya masyarakat yang mulai abai mengenai jumlah kasus Covid-19 saat ini, sang nenek, masih mencatat satu persatu angka-angka tersebut dalam sebuah kertas.
"Kerjaan nenek tiap malam: Istirahat X, Ngelist data Covid-19 √", tulis akun TikTok @shintaadee dalam keterangan video yang ia bagikan.
Menurut sang cucu, aktivitas ini ternyata dilakukan neneknya setiap malam selama satu tahun belakangan. Dalam kertas catatannya terlihat, jumlah kasus positif, sembuh dan meninggal dunia yang ia tulis dengan rapi.
"Sampe dibuat buku. Dahlah ga tau lagi," tulis dia lagi.
Bahkan, nenek tersebut juga terlihat sibuk dengan ponselnya untuk mengikuti berita-berita terbaru mengenai perkembangan virus Covid-19 dan penanganannya.
Tentu saja, aktivitas unik lansia ini pun menyita perhatian warganet. Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat hingga lebih dari 250 ribu kali dan mengundang beragam komentar.
"Harus jadi duta Covid nih neneknya," tulis @RettaPramesti.
Baca Juga: Klaster Sangon Tambah 17 Orang, Total 124 Warga Positif Covid-19
"Asal tau ya, itu salah satu cara anti pikun di usia senja," kata @omdyfast.
"Mon maaf ku kira angka togel soalnya tetangga aku gitu nulisnya," ujar @onlygabut8.
"Neneknya mau jadi ahli epidemiologi," kata @reccamelya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
7 Sepatu Slip On Kembaran Skechers Go Walk, Nyaman Tanpa Tali Harga Rp100 Ribuan
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Flek Hitam dan Melasma
-
Terpopuler: Bahaya Pencet Jerawat di Segitiga Kematian Wajah, Daftar Kontroversi Bupati Sudewo
-
5 Rekomendasi Skincare Facetology yang Bikin Kulit Cerah dan Halus
-
8 Pilihan Cushion dengan Skincare Infused untuk Makeup Ringan dan Kulit Tetap Terawat
-
25 Soal dan Kunci Jawaban TKA Matematika Kelas 6 SD: Pecahan hingga Operasi Hitung
-
Cushion Vs Foundation, Mana yang Lebih Baik? Ini Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
25 Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKA Bahasa Indonesia Kelas 6 SD
-
5 Moisturizer untuk Hempaskan Garis Penuaan, Mulai Rp30 Ribuan
-
4 Rekomendasi Cushion yang Tahan Keringat, Tak Perlu Khawatir saat Aktivitas Padat