Suara.com - Deretan foto jadul seorang nenek sukses menjadi viral setelah dibagikan oleh sang cucu. Foto nenek tersebut banjir pujian dari warganet, hingga disebut mirip penyanyi Ariana Grande.
Dikutip Suara.com, akun @apriliasvn__ membandingkan foto neneknya saat masih muda dulu dengan foto terbaru. Unggahan videonya pun sudah ditonton jutaan kali.
"Waktu muda vs. sekarang," tulis akun @apriliasvn__ pada caption video miliknya.
Di sana, wanita ini membagikan dua foto neneknya saat masih muda. Pada foto pertama, sang nenek tampak difoto dari samping dan mengenakan seragam.
Sementara pada foto kedua, sang nenek tampak mengenakan pakaian santai. Gaya sang nenek yang kasual pun mencuri perhatian.
Tak jauh berbeda dari saat muda, warganet ini mengungkap bahwa neneknya juga masih cantik hingga sekarang. Sosok sang nenek saat difoto dari samping juga terlihat tak jauh berbeda.
"Lunas ya, buat yang dulu minta spill nenek yang sekarang," tambahnya dalam deskripsi video.
Unggahan video itu sendiri sudah ditonton hingga 1,9 juta kali sejak dibagikan. Bukan hanya membuat warganet kagum dengan kecantikan sang nenek, banyak pula yang salah fokus melihat bentuk rahang dan hidung mancung nenek tersebut.
"Aura cantiknya masih kerasa plis," tulis salah satu komentar.
Baca Juga: Baik Hati, Ondel-ondel Ini Terekam Kamera Beri Makan Kucing Liar
"Masya Allah, bentuk hidung sama rahangnya bagus banget," tambah komentar lain memuji.
"Primadona pada masanya."
"Plis waktu muda mirip Ariana Grande," komentar warganet membandingkan.
"Kalau hidup di zaman sekarang neneknya pasti auto jadi selebgram saking cantiknya," puji komentar lain.
Selain ditonton jutaan kali, deretan foto jadul sang nenek yang dibagikan @apriliasvn__ tersebut juga sudah disukai lebih dari 327 ribu kali dan mendapat 4 ribu komentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable