Suara.com - Seorang wanita menemukan hal yang menurutnya janggal saat ke dapur temannya. Saat itu, dia tengah berkunjung ke rumah temannya dan tak menduga apa yang ia lihat.
Pengalaman ini ia bagikan melalui akun TikTok @jannah_04_. Saat datang, temannya tengah masak sehingga ia menghampirinya ke dapur.
Di sinilah ia menemukan hal yang ia sebut janggal tersebut. Ia menemukan sebuah bungkusan yang sekilas mirip jimat pada rebusan kaldu.
Bungkusan tersebut berukuran kecil dan diikat dengan tali. Bungkusan tersebut direbus bersama kaldu yang dimasak.
Ia pun langsung berburuk sangka bahwa temannya ingin menyantet tamu yang makan hidangan tersebut. Dirinya pun bertekat tak mau makan masakan temannya saat ditawari.
"Aku yakin dia mau santau (santet, ilmu hitam) orang yang makan masakannya," tulis wanita ini di dalam video tersebut.
Wanita ini mengungkapkan dirinya merekam diam-diam hal ini. Ia juga merasa takut temannya menonton video yang diunggah.
Bungkusan yang ada di rebusan tersebut sebenarnya adalah bumbu rempah. Bumbu rempat tersebut dibungkus dan diikat agar tidak berhamburan dan mengotori kuah masakan.
Melihat kesalahpahaman wanita ini, warganet pun ramai-ramai memberi respons. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Isu Dukun Santet, Emak-emak Beri Imbalan Rp 15 Juta Bagi Pembunuh Nabi
"Itu bumbu rempah woi. Jangan ngadi-ngadi dah," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kalo masak soto banjar juga gitu. Kalo udah nggak dipake bisa buat nimpuk kepala teman yang curigaan," ujar warganet ini.
"Fix lu nggak pernah masak ya. Itu bumbu rempah digituin biar bumbunya nggak lari-lari dan nggak kemakan," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (26/5/2021), video ini sudah ditonton sebanyak 2 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI
-
Dari TK hingga SMA, Ribuan Pelajar Siap Bersaing di Kompetisi Matematika IOB 2025
-
Profil Gusti Purbaya dan Jalan Terjalnya, Putra Mahkota Keraton Solo Pasca Pakubuwono XIII Wafat
-
Lebih dari Sekadar Makanan: Bagaimana Kuliner Indonesia Membentuk Pengalaman Wisatawan?
-
Konsultasi Hewan Peliharaan Makin Mudah, Bikin Pemilik Anabul Lebih Tenang dan Terarah
-
Cara Memilih Broker Trading Terpercaya untuk Pemula: Kenali Ciri-cirinya
-
Tren Facelift Meningkat di Usia 20-an: Bukan Lagi Soal Kerutan, Tapi Tekanan Standar Kecantikan
-
5 Rekomendasi Deodorant Aroma Elegan Anti Lebay: Cocok Untuk Hijabers