Suara.com - Tren ekstensi bulu mata semakin naik daun beberapa tahun belakangan. Tak sedikit perempuan yang memyambung bulu matanya dengan bulu mata buatan, demi mendapatkan tampilan bulu mata yang lentik dan panjang.
Namun, seorang pengguna TikTok @lovebrandimarie berbagi pengalamannya saat ia harus berakhir di rumah sakit, akibat bola matanya tergores setelah ia melakukan janji ekstensi bulu mata yang salah.
Dalam videonya, ia mengingatkan perempuan lain agar lebih berhati-hati saat melakukan perawatan bulu mata karena mereka bisa saja mengalami rasa sakit yang luar biasa seperti dirinya.
Dilansir The Sun, awalnya perempuan itu membagikan videonya saat ia sedang menunggu giliran di rumah sakit. Pasalnya saat itu, ia tak bisa membuka matanya, setelah melakukan ekstention bulu mata.
"Baiklah teman-teman, jadi saya baru saja extention bulu mata pagi ini dan segera setelah selesai saya membuka mata seperti biasa - saya telah melakukan ini selama tahun - dan saya tidak bisa membuka mata ini tanpa rasa sakit yang menyiksa, rasa sakit yang menggores," kata dia.
"Saya tidak tahu apa yang terjadi. Saya di dokter sekarang, ini sangat serius. Saya merasa seperti cambuk atau sesuatu yang tersangkut. Tergores? Saya tidak tahu," tambah perempuan itu.
Dia berhasil membuka matanya untuk sesaat dalam video itu dan jelas terlihat bahwa matanya menjadi iritasi, karena terlihat berair, bengkak, dan merah.
Dalam video lanjutan, ia menjelaskan bahwa dokter mengatakan ia mengalami "abrasi kornea" dan terpaksa menggunakan obat tetes mata gel untuk meminimalkan rasa sakit akibat kedipan matanya.
Pengalaman ini membuatnya melepaskan bulu mata tersebut untuk sementara. Namun, dia mengatakan bahwa kejadian ini tidak membuatnya kapok, karena ia akan kembali memasang extention bulu mata di kemudian hari.
Baca Juga: Terburu-buru Pakai Eyelash Curler, Kisah Wanita Ini Berujung Bikin Ngilu
"Mungkin saya harus menjelaskan ini sedikit kepada lebih banyak orang dan memperingatkan orang-orang tentang apa yang mungkin terjadi. Sekarang, saya masih mencintai bulu mata saya, saya tidak melihat bahwa dia melakukan sesuatu yang salah atau jahat," katanya.
Video yang telah dilihat hampir 30 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang berbagi pengalaman yang sama seperti dirinya.
"Itu terjadi pada saya dan ada bulu mata yang menempel di mata saya, saya katakan selamat tinggal," katanya.
Yang lain menulis, "Mungkin dia menggunakan lem yang salah? Pernah ada seseorang yang menggunakan lem super dan kemudian menyangkalnya."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Ramalan Zodiak Cancer dkk 2 November 2025: Info Lengkap Asmara, Karier, dan Keuangan
-
Indonesia Darurat Bullying 2025: Satu Sekolah di Bandung Temukan Solusi Brilian!
-
Hana Malasan Umur Berapa? Resmi Dilamar Sean Gelael yang Lebih Muda
-
5 Rekomendasi Tinted Lip Balm untuk Bibir Gelap, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
Akses ke IKN Makin Mudah, Ada Layanan Shuttle Langsung dari Bandara Sepinggan!
-
7 Serum Viva untuk Memudarkan Flek Hitam, Harga Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
Cara Hitung Hari Baik Pernikahan Menurut Primbon Jawa
-
5 Skincare dengan Kandungan Alpha Arbutin, Bikin Flek Hitam Cepat Pudar
-
Filosofi Pengantin di Secangkir Kopi: Kisah Unik di Balik Anak Daro dari Roemah Koffie
-
Kalender Jawa Weton 2 November 2025: Watak Minggu Pon, Rezeki, dan Jodoh Menurut Primbon