Suara.com - Keberadaan ojek online memang sangat memudahkan para penggunanya. Bahkan, keberadaan ojol ini juga bisa menyalurkan perhatian pacar lewat fitur pengantaran makanan.
Banyak orang yang mengirimkan makanan dari jarak jauh untuk kekasihnya via ojol. Salah satunya seperti yang tampak pada unggahan akun Twitter @FFOODFESS.
Dalam unggahan itu, seorang warganet bercerita dirinya baru saja dikirimi makanan via ojol. Sang pacar tak memberitahunya sama sekali akan mengirimkan makanan.
Hingga tiba-tiba seorang driver ojol datang ke kantornya. Driver ojol tersebut membawa makanan dari restoran cepat saji ternama, McDonald's.
Rupanya ia dikirimi makanan cukup banyak. Ia mendapat bhurger, double choco pie. cola, dan es krim.
Lucunya, saat datang driver ojol tersebut mengatakan hal tak terduga. "Permisi. Di sini ada Mbak Panda Liar?" ujar driver ojol tersebut saat sampai di kantornya.
Tentu saja hal ini sangat menggelitik mengingat nama Panda Liar cukup nyeleneh. Hal ini cukup lucu tapi sukses membuat wanita ini tak habis pikir.
Unggahan ini pun mendapat banyak perhatian dari warganet. Ratusan respon pun memenuhi unggahan ini.
"Ya ampun gemes banget tapi ngakak sih wkwkwk. Aku kalo jadi mbaknya malu tapi tetep senyum-senyum," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Demi Melamar Pacar, Driver Ojol Sampai Gelar Karpet Merah, Lihat Aksinya!
Warganet lain ikut berkomentar. "Astaga ingin. Kapan ya aku bisa diginiin. Pengen segera punya pacar biar bisa uwu-uwuan," ujar warganet ini.
"Wah perasaan apa ini yang bergejolak di dada? Oh rupanya rasa iri," tulis warganet lainnya di kolom komentar,
Sementara itu, hingga Senin (21/6/2021), cuitan iini sudah disukai sebanyak lebih dari 5 ribu akun di Twitter. Bagaimana pendapat Anda tentang romantisme kirim makanan via ojol ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
5 Eye Cream dengan Kandungan Kafein, Atasi Mata Panda
-
10 Cushion Murah untuk Makeup Wisuda Sendiri, Flawless Tanpa MUA
-
Cari Physical Sunscreen yang Gak Bikin Wajah Abu-Abu? Ini 5 Pilihan Mulai Rp60 Ribuan
-
Berkaca dari Erupsi Semeru, Ini Tindakan yang Wajib Dilakukan saat Gunung Api Meletus
-
5 Rekomendasi Face Wash Gentle di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
Benarkah Gunung Semeru Adalah Paku Pulau Jawa? Inilah Sejarah dan Legendanya
-
Apakah Keajaiban Sejarah Desa Majapahit di Mojokerto Akhirnya Terungkap?
-
Lipstik Waterproof yang Bagus Merek Apa? Berikut 5 Rekomendasinya
-
5 Rekomendasi Bedak di Indomaret yang Anti Dempul, Bikin Kulit Halus Natural
-
30 Ucapan Hari Anak Sedunia 20 November, Tebar Energi Positif