Suara.com - Rumput liar atau gulma termasuk tanaman hama. Rumput liar hidup pada daerah pekarangan rumah maupun lahan luas yang kosong, termasuk di sela-sela paving. Bagaimana cara basmi rumput liar membandel secara instan dan efektif?
Jika rumput liar dibiarkan hal tersebut benar-benar dapat mengganggu hingga menutupi bagian halaman rumah anda. Lalu bagaimana cara memberantasnya? Berikut adalah ulasan tentang cara basmi rumput liar secara instan dan efektif.
Seperti yang anda ketahui bahwa gulma atau rumput liar kerap kali membuat kita repot. Pasalnya tanaman tersebut termasuk dalam jenis tanaman liar. Hal yang paling susah adalah membersihkan rumput liar di celah-celah paving.
Berikut kami rangkumkan untuk anda cara basmi rumput liar secara mudah dan instan:
- Garam
Umumnya untuk membasmi rumput liar kita menggunakan bahan-bahan kimia untuk membasminya. Namun bagi anda yang tidak ingin menggunakan bahan kimia anda dapat menggunakan garam. Caranya anda cukup menaburkan garam pada daerah dimana rumput liar tersebut tumbuh - Bensin
Cara ini merupakan salah satu cara paling ampuh untuk membasmi gulma. Hal ini dikarenakan oleh bahan kimia yang terkandung pada bensin. Namun perlu anda ingat bahwa tanah yang disiram dengan bensin kemungkinan sudah tidak subur lagi. - Cuka
Kandungan asam yang ada pada cuka juga dipercaya dapat digunakan untuk membasmi rumput liar, caranya anda cukup mencampurkan cuka dengan sabun cair pencuci piring. Selanjutnya semprotkan secara merata. - Air Mendidih
Air mendidih juga dapat digunakan sebagai alat untuk membunuh gulma. Namun yang perlu anda ketahui adalah masih ada kemungkinan bahwa gulma masih dapat tumbuh. Hal ini terjadi karena yang anda bunuh bukan inti atau akar dari gulma tersebut. - Boraks
Bahan dasar pengawet ini juga dapat anda gunakan untuk membasmi gulma. Cara menggunakannya adalah dengan mencampurkan boraks ke dalam air kemudian siram pada daerah yang ditumbuhi gulma. - Menutup Bagian Tertentu
Cara basmi rumput liar yang terakhir ini perlu kalian coba jika gulma tetap tumbuh dan sulit hilang. Apabila anda mendapati gulma atau rumput liar ini tumbuh pada bagian paving maupun bagian konblok halaman anda, cara yang dapat anda lakukan adalah dengan cara menutup bagian tersebut dengan semen. Hal ini bertujuan untuk mencegah tanaman tersebut kembali tumbuh.
Jenis-jenis Gulma
Sebelum membahas lebih jauh tentang cara memberantas rumput liar, perlu anda ketahui bahwa tanaman liar tersebut terbagi menjadi beberapa jenis.
Berikut adalah jenis-jenis gulma atau rumput liar yang perlu anda ketahui:
- Gulma Rumput (Grasses)
Jenis gulma yang pertama adalah grasses, jenis gulma ini memiliki bentuk batang yang agak bulat, sedikit pipih dan memiliki rongga. - Gulma Teki-tekian (Sedges)
Jenis gulma kedua ini memiliki bentuk antara bulat dan segitiga, yang membedakannya dengan gulma rumput adalah tidak adanya rongga pada gulma ini. Susunan daun gulma sedges terbagi menjadi tiga deret dan tidak memiliki lidah daun. - Gulma Pakisan (Fern)
Contoh dari gulma pakisan adalah pakis kadal (Dryopteris aridus), pakis Kinca (Nephrolepis biserrata), dan paku pedang (Nephrolepis exaltata). - Gulma Daun Lebar (Broad Leaves)
Jenis gulma yang terakhir adalah daun lebar, umumnya jenis gulma ini akan tumbuh saat mendekati masa panen. Gulma daun lebar memiliki ciri daun yang lebar dengan tulang daun yang menyerupai jala.
Demikian adalah ulasan tentang cara basmi rumput liar secara instan dan efektif. Semoga dengan adanya informasi ini dapat anda jadikan sebagai sumber referensi.
Baca Juga: Cara Merawat Tanaman Cabe
Kontributor : Dhea Alif Fatikha
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!