Suara.com - Salah satu bentuk godaan menjelang pernikahan yang cukup sering dialami calon pengantin adalah perdebatan. Bahkan masalah kecil pun bisa menjadi pemicu perdebatan di antara mereka.
Hal itulah yang dihadapi oleh pasangan berikut ini. Cuma gara-gara jenggot, pasangan yang tidak diketahui namanya ini sampai berantem besar dan terancam batal menikah.
Pernikahan pasangan tersebut akan digelar pada bulan September mendatang. Si calon mempelai wanita bercerita kalau tunangannya belakangan memelihara jenggot.
"Aku tak ambil pusing karena sering melihatnya memakai jenggot sebelumnya. Dia berkata, 'Um aku akan membiarkan jenggotku untuk pernikahan'," cerita wanita itu dilansir Mirror, Senin (28/6/2021).
"Aku memberinya tatapan sinis dan berkata, 'Tidak. Kamu tidak boleh. Aku tidak akan mengizinkan itu'. Dia marah karena aku mengatakan kepadanya apa yang harus dilakukan," lanjutnya.
Tidak menyerah, wanita tadi mengancam akan membatalkan pernikahan kalau tunangannya tidak mau menyukur jenggot. Ancaman tersebut rupanya tidak dipedulikan oleh sang tunangan.
"Aku mengatakan bahwa aku akan membatalkan pernikahan kalau dia tidak bercukur. Dia bergeming. Dia akhirnya marah besar dengan komentar itu dan pergi," sambung wanita tadi.
Sejak saat itu, mereka jarang sekali ngobrol. Situasi ini pun cukup mencuri perhatian warganet yang membaca curhatan calon mempelai wanita itu di situs Reddit.
Sayangnya warganet justru menyalahkan wanita tersebut. Apalagi ia sempat menegaskan bahwa itu adalah hari spesialnya, jadi sang tunangan harus mematuhi aturan yang dibuat olehnya.
Baca Juga: Nyindir Halus tapi Makjleb! Viral Undangan Nikah Isinya Bikin Jomblo Terintimidasi
"Bagaimana kamu bisa berpikir tidak apa-apa untuk menuntut dia mencukur jenggotnya karena ini 'harimu'," kata warganet.
"Kamu tidak bisa mengadakan pernikahan tanpa pengantin pria, jadi itu juga harinya," imbuh yang lain.
"Dia adalah pria yang kamu terima lamarannya, termasuk jenggot dan semuanya. Bagaimana perasaanmu jika dia mengatakan tidak akan menikahimu kecuali kamu turun 20 pon (9 kg) sebelum pernikahan?" komentar warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Pujian Mahfud MD ke Menkeu Purbaya: Dia Tidak Membebani Rakyat
-
10 Prompt Edit Foto Gemini AI untuk Wanita Berhijab Pose Beragam, Hasil Natural dan Tidak Kaku
-
Profil dan Agama Masayu Anastasia, Pacar Baru Baim Wong?
-
Dari Jembrana ke Amsterdam: Perjuangan Petani Kakao Raih Pengakuan Internasional!
-
Siapa Orang Tua Bravy Vconk? Anaknya Lamar Erika Carlina di Panggung Synchronize Fest 2025
-
Mengapa Deddy Corbuzier Amuk Pengadilan Agama Jakarta Selatan?
-
Modest Fashion & Art Trade Show Jadi Gerbang Diplomasi Fashion Indonesia
-
Ternyata Ini Waktu Terbaik untuk Minum Kopi agar Energi Full Sepanjang Hari
-
Promo Superindo Hari Ini 6 Oktober 2025: Diskon Gila hingga 45% Awal Pekan!
-
Ramalan Zodiak 6 Oktober 2025: Era Baru dan Energi Perubahan untuk Anda