Suara.com - Momen bulan madu seharusnya menjadi saat-saat yang bahagia bagi pasangan suami-istri. Namun, wanita ini malah diajak cerai menjelang bulan madu.
Melansir laman 7news, seorang wanita membagikan curhatannya lewat situs Capsule's Divorce Diaries. Wanita tersebut tiba-tiba dicampakkan suami setelah merencanakan bulan madu.
Wanita bernama Kathryn tersebut mengungkap bahwa dirinya dan suami belum sempat bulan madu meski sudah beberapa tahun menikah. Suatu hari, Kathryn mendapati bahwa hotel impiannya sedang mengadakan diskon.
Kathryn lantas memutuskan untuk memesan kamar hotel dan merencanakan bulan madu. Awalnya, suami Kathryn yang bernama Tim juga bersemangat.
Namun, saat diminta membayar untuk bulan madu, suasana hati si suami berubah. Mendadak, suami Kathryn malah mengajukan cerai.
"Semua setelah itu terasa kabur, tapi aku bisa mengingat wajahnya dan betapa gugupnya dia. Aku sangat, sangat kaget, tapi aku bertanya kepadanya kenapa dan dia bilang, 'Aku bisa melihat aku tidak mencintaimu dan pernikahan ini tidak akan bekerja'," ungkap Kathryn.
Hal tersebut tentu membuat Kathryn patah hati. Namun, masalah tak berhenti sampai di sana.
Setelah diceraikan suami, Kathryn mendapati bahwa ia dijauhi oleh teman-temannya. Saat itu, Kathryn masih belum tahu alasannya.
"Aku merasa seperti umur 13 lagi, suatu malam aku melihat sekelompok teman keluar bersama dan aku tidak diundang. Aku menangis di sofa bersama ibuku," jelas wanita ini.
Baca Juga: Daftar 5 Bule Masuk Islam Setelah Jadi Suami Artis, Rumah Tangganya Awet Banget
Namun, Kathryn tetap mencoba menghubungi teman-temannya. Ia pun diajak sarapan bersama dua orang teman.
Saat itulah, Kathryn diberitahu bahwa mantan suaminya sudah punya pacar baru. Parahnya, pacar baru Tim adalah teman Kathryn yang bernama Gemma.
Tidak hanya itu, Kathryn akhirnya tahu bahwa si mantan suami dan Gemma sedang pergi berlibur di hotel yang tadinya hendak dipakai bulan madu.
Setelah kepergok, Tim sendiri mengaku bahwa hubungannya dengan Gemma baru dimulai setelah dirinya resmi cerai.
Namun, Kathryn tidak percaya dengan hal tersebut. Terlebih, ia merasa dikhianati karena hotel tempat bulan madu malah dipakai untuk liburan romantis dengan wanita lain.
"Itu adalah kebohongan dan aku tahu itu," curhat Kathryn.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun