Suara.com - Hari Raya Idul Adha identik dengan memanggang atau membakar sate. Untuk memanggang sate, biasanya menggunakan alat pemanggang berbahan arang. Berikut ini cara menyalakan arang dengan mudah dan cepat untuk bakar sate saat Idul Adha 2021.
Diketahui, arang menjadi elemen penting dalam proses memanggang sate maupun makanan lainnya. Arang mampu menghasilkan bara api yang akan menjadikan cita rasa makanan terasa begitu nikmat.
Namun, tak dapat dipungkiri, untuk menyalakan arang dibutuhkan keahlian ekstra dan kesabaran. Dengan nyala arang yang pas, maka akan menghasilkan cita rasa yang juga pas.
Cara Menyalakan Arang yang Mudah dan Cepat
Nah, buat kamu yang akan bakar atau panggang sate maupun makanan lainnya di hari Idul Adha 2021, berikut ini cara menyalakan arang yang mudah dan cepat.
- Menyiapkan Panggangan
cara menyalakan arang dengan mudah dan cepat yang pertama yakni dengan menyiapkan arang dan alat pemanggang. Pastikan alat pemanggang diletakan di tempat luas dan aman. - Bersihkan Panggangan
Pastikan alat pemanggang bersih, tidak basah serta bebas dari abu maupun kotoran. Jangan lupa untuk bersihkan juga sisa puing-puing arang yang biasanya terdapat pada bagian bawah maupun sudut-sudut alat pemanggang. - Buka Saluran Udara
Pastikan alat pemanggang mempunyai oksigen atau udara yang cukup. Hal tersebut berfungsi agar nantinya api tidak cepat padam. Jika api selalu padam, maka proses pemanggangan juga akan tersendat. - Menyiapkan Arang
Jangan lupa untuk menyiapkan arang berukuran yang sesuai dengan alat pemanggang. Selain itu, arang bisa juga dicampur bersama batok kelapa atau kayu agar api mampu tahan lama serta mengeluarkan aroma khas. - Bentuk arang serupa piramida
Cara menyalakan arang dengan mudah dan cepat yang mungkin belum diketahui banya orang adalah dengan menatanya seperti piramida. Kumpulkan arang atau bara dan bentuk serupa piramida pada bagian bawah panggangan. Dengan komposisi seperti ini membantu api agar menyebar secara rata. - Menggunakan cairan arang ringan
Agar mendapatkan api yang tahan lama atau tidak cepat padakan, jangan lupa menggunakan cairan arang ringan. Kamu bisa menuangkan cairan tersebut, lalu biarkan agar meresap 3-5 menit. - Menyalakan api
Jika sudah melakukan cara seperti pada poin-poin di atas, kamu bisa nyalakan api menggunakan korek pada bagian arang yang terkena cairan. Setelah itu, api membakar arang sekitr 10-15 menit hingga kemudian menjadi bara.
Jika arang sudah berwarna putih keabuan dan kemerahan pada bagian tengah, itu artinya arang sudah siap digunakan untuk memanggang sate. Jangan lupa menggunakan penjepit untuk menata arang.
Demikianlah informasi mengenai cara menyalakan arang yang mudah dan cepat untuk bakar sate di hari raya Idul Adha 2021 ataupun di hari-hari lainnya yang asyik untuk bakar-bakaran.
Kontributor : Ulil Azmi
Baca Juga: Jelang Idul Adha, Harga Daging di Abdya Rp 200 Ribu per Kilogram
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
9 Vitamin Anak untuk Daya Tahan Tubuh Sekaligus Bikin Otak Makin Pintar
-
5 Pilihan Sepatu Lokal Mirip On Cloud Ori: Empuk Maksimal, Harga Mulai Rp400 Ribu!
-
5 Sepatu Jalan Senyaman Hoka Bondi Versi Lebih Murah
-
4 Rekomendasi Sepatu Mirip New Balance 530 Versi Lokal, Terjangkau Mulai Rp100 Ribuan
-
Energi Surya, Pilihan untuk Hidup yang Lebih Hemat Listrik
-
5 Parfum Lokal Sewangi YSL Libre, Aroma Mewah Versi Lebih Murah
-
Daftar Tanggal Merah Long Weekend Januari 2026, Sambut Libur 3 Hari di Awal Tahun!
-
7 Sepatu Salomon Original Promo Gede-Gedean di Planet Sports, Diskon 30 Persen!
-
7 Vitamin Otak Anak Rekomendasi Dokter di Apotek, Harga Mulai Rp15 Ribuan
-
5 Rekomendasi Pelembap Kolagen untuk Wajah Lembap dan Kenyal Mulai Rp17 Ribuan