Suara.com - Saat bekerja di rumah saja selama pandemi, kamu tentu butuh penyemangat. Nah, tubuh harum saat bekerja bisa memompa semangat kamu sepanjang hari, lho. Tapi, bagaimana cara agar tubuh harum sepanjng hari?
Tak melulu harus mengandalkan parfum, karena ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan keharuman yang berbau samar namun tetap menyenangkan. Dilansir dari Healthline, ini dia cara memiliki tubuh harum sepanjang hari.
Pakai wewangian kesukaan
Setiap orang pastilah memiliki preferensi masing-masing ketika memilih wewangian. Ada yang suka aroma bunga yang lembut, aroma kayu yang hangat, atau aroma buah yang manis.
Brand Casablanca menyediakan berbagai jenis wewangian yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Pilihan produknya pun beragam, mulai dari eau de parfum, spray cologne, body mist, body spray, dan deodoran. Masing-masing produk memiliki varian aroma yang beragam. Parfum dari Casablanca, misalnya, memiliki 7 varian aroma yang wanginya bisa bertahan hingga siang hari. Harga hanya Rp 30.000-an saja.
Buat kamu yang menyukai aroma bunga, kamu bisa pilih wewangian dari brand Regazza. Aroma bunga yang berpadu aroma buah segar, serta sedikit sentuhan wangi kayu, akan memberikan kesan yang elegan, modern, dan premium. Produknya terdiri dari eau de toilette, spray cologne, dan body spray. Ketiga varian produk ini masing-masing memiliki enam pilihan aroma segar yang menyenangkan, yang bisa membangkitkan semangat dan memperbaiki suasana hati. Seluruh produk wewangian dari Regazza, harganya tak sampai Rp 50.000.
Sedangkan buat kamu yang sedang mencari produk wewangian dengan perpaduan aroma manis, segar, dan ringan yang didapat dari aroma buah dan bunga, pilihan produk dari Camellia bisa jadi pilihan. Wewangian ini cocok buat remaja yang membutuhkan mood booster untuk memberikan semangat saat belajar di rumah. Pilihan produknya terdiri dari eau de parfum, body mist, dan body spray. Produknya bisa didapat dengan harga mulai Rp 8.000-an.
Lembapkan kulit dengan lotion beraroma sama
Wewangian akan bertahan lebih lama pada kulit yang lembap. Jadi, jangan pernah lupa untuk mengoleskan pelembap setelah mandi. Untuk mendapatkan keharuman yang maksimal, gunakan lotion beraroma sama dengan body spray atau cologne kamu. Wangi dari kedua produk ini akan saling menguatkan.
Gunakan deodoran atau antiperspirant
Sumber bau badan yang utama adalah ketiak. Jadi, pastikan area ini mendapat perhatian khusus ketika kamu mandi. Pastikan bersihnya maksimal.
Selain itu, kamu juga bisa menggunakan deodoran atau antiperspiran yang membantu mencegah ketiak berkeringat berlebihan. Setiap kali berkeringat, segera keringkan dengan tisu untuk mencegah bakteri penyebab bau badan berkembang biak.
Baca Juga: Tenang Beribadah, Kini Ada Pilihan Parfum Halal dengan Aroma Premium
Rambut juga harus harum
Biasakan untuk mengulangi proses keramas hingga dua kali untuk memastikan rambutmu bersih maksimal. Selain itu, proses keramas dua kali juga akan membuat keharuman sampo lebih melekat pada batang rambut. Dijamin, keharuman akan tercium setiap kali kamu mengibaskan rambut.
Kenakan baju yang bersih
Pakaian yang bersih juga merupakan kunci dari tubuh harum sepanjang hari. Pastikan kamu mencuci bajumu setiap kali habis dipakai. Selain menggunakan deterjen, kamu juga bisa menggunakan pelembut dan pewangi pakaian untuk menambah keharuman pakaian.
Atau, kalau kamu memilih untuk menggunakan deterjen tanpa pewangi, kamu bisa menggantung pengharum lemari pakaian atau meletakkan bola kapas yang telah disemprot dengan parfum favoritmu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ramalan Zodiak 22 November 2025: Taurus Akan Berbuah Manis, Virgo Lembutlah Pada Pasangan
-
5 Shio Paling Beruntung 22 November 2025, Rezeki dan Asmara Beriringan
-
Dari Street Art Hingga Supercar Mahal: Intip Kolaborasi Lintas Dunia di Streetscape 2025
-
Wajib Coba! Tenya, Restoran Tempura Legendaris Jepang, Buka Gerai Kedua di Gandaria City
-
Elegansi Waktu: Jam Tangan Perhiasan 2025 dengan Horologi Tinggi dan Seni
-
5 Pilihan Merek Bedak Padat yang Tahan Lama untuk Guru Usia 40 Tahun ke Atas
-
4 Jam dari Jakarta, Pesona Air Terjun Citambur Setinggi 100 Meter yang Bikin Terpana
-
5 Serum Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun, Kulit Jadi Kencang dan Awet Muda
-
4 Zodiak Paling Beruntung Besok 22 November 2025: Dompet Tebal, Asmara Anti Gagal
-
5 Contoh Amanat Pembina Upacara Hari Guru Nasional 2025, Sarat Makna dan Menggugah Jiwa