Suara.com - Pandemi Covid-19 membawa banyak perubahan dalam kehidupan, termasuk juga resepsi pernikahan. Pembatasan sosial untuk mengurangi penularan virus membuat resepsi pernikahan tidak bisa dibuat secara besar-besaran dan mengundang banyak orang.
Hal itu juga berpengaruh pada saat perencanaan resepsi pernikahan itu sendiri. Umumnya, pasangan akan mengunjungi pameran pernikahan atau sejumlah vendor untuk mempersiapkan acara.
Selama pandemi Covid-19, hal itu menjadi terkendala. Tapi, bukan berati kamu tidak bisa tetap merencanakan pernikahan impian.
Salah satu solusinya ialah dengan menggunakan Wilona, layanan konseptor pernikahan terbaru dari Weddingku. Dengan layanan ini calon pengantin bisa berkonsultasi dengan spesialis wedding dan mendapatkan penawaran wedding secara cepat, gratis dan custom.
"Hanya dengan masuk ke situs Weddingku.com, calon pengantin akan mendapatkan layanan konseptor pernikahan yang dapat membantu mempersiapkan pesta pernikahannya dengan cepat, tepat dan menyeluruh, ditambah lagi calon pengantin juga bisa langsung melakukan pembayaran," kata Tono Raharja, CEO Weddingku Group dalam keterangannya, Senin, (9/8/2021).
Didukung oleh venue dan vendor pernikahan terkurasi dan terpercaya dari berbagai kota, lanjut Tono, layanan ini dapat diakses dengan mudah kapanpun dan di manapun calon pengantin berada.
"Melalui layanan yang terintegrasi dengan platform di Weddingku, kami percaya para pengantin akan semakin mudah dan nyaman dalam merencanakan pernikahannya," kata Tono Raharja.
Selama periode ini para calon pengantin bisa memilih promo-promo paket pernikahan mulai dari tempat resepsi, vendor dekorasi, vendor entertainment, wedding organiser dan vendor lainnya untuk diracik bersama dengan team Weddingku untuk mewujudkan rencana pernikahan impiannya sesuai dengan anggaran.
Diharapkan, dengan adanya event WILONA Wedding Fest, calon pengantin bisa mendapatkan konsep pernikahan yang diinginkannya meski harus dilaksanakan di tengah pandemi.
Baca Juga: Jelang Menikah, Hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora Masih Dianggap Settingan
"Di masa pandemi di mana keamanan dan kesehatan menjadi hal paling terpenting dalam kehidupan sehari-hari, kehadiran Wilona akan menjadi fitur yang sangat membantu para calon pengantin untuk merencanakan serta mempersiapkan pernikahan mereka secara virtual" lanjutnya.
Weddingku, platform pernikahan terbesar di Indonesia, ini akan mengadakan gebyar promo terbesar "WILONA Wedding Fest" pada 9 - 29 Agustus 2021. Ada lebih dari 300 vendor pernikahan di Indonesia meramaikan event ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Whip Pink Kok Bisa Dijual Bebas? Ini 5 Fakta 'Gas Tertawa' N2O dan Efek Sampingnya
-
5 Rekomendasi Serum Bakuchiol Pengganti Retinol untuk Atasi Penuaan, Mulai Rp20 Ribuan
-
Apa itu Nitrous Oxide? Ini Manfaat dan Bahaya Gas di Whip Pink
-
Profil Catherine O'Hara, Pemain Home Alone yang Meninggal Dunia
-
5 Rekomendasi Parfum Wangi Bayi untuk Dewasa, Aromanya Segar dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Lari Maraton Murah Rasa Premium Sekelas Adidas Adizero Adios
-
4 Krim Malam untuk Hempas Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun, Bikin Wajah Kencang
-
Menikmati Jakarta Setelah Senja: Lights Wonderland Hadirkan Wisata Malam di Tengah Mangrove PIK
-
Dari Kecantikan hingga Gaya Hidup, Ruang Belanja Baru Ini Ajak Konsumen Lebih Bebas Bereksplorasi
-
10 Rekomendasi Menu Buka Puasa dengan Mahsuri Sachet