Suara.com - Selain kopi, masyarakat Indonesia juga sangat menggemari minum teh.
Bahkan di beberapa daerah terdapat kebiasaan minum teh yang telah menjadi budaya, seperti teh poci di pesisir pulau Jawa hingga budaya minum teh tarik di ujung pulau Sumatera.
Dituturkan founder teh Warisan, Angellie Eunice, teh memang telah memiliki nilai sosial dan budaya di tengah masyarakat Indonesia.
"Teh itu bukan sekadar teh, tapi juga ada ada nilai sosial dan budaya yang bisa kita ingat dan kita telaah saat kita minum secangkir teh," katanya kepada Suara.com beberapa waktu lalu.
Eunice melanjutkan, Indonesia memiliki banyak sekali varian jenis teh mulai dari teh hitam hingga teh putih. Hanya saja, tak semua orang Indonesia mengetahui dan berkesempatan mencicipi produk teh premium dalam negeri.
"Sayangnya masih banyak yang belum bisa mencicipi kualitas teh bagus karena banyak yang belum tahu ceritanya, belum tahu harus beli di mana dan fungsinya apa," tambahnya.
Untuk memenuhi pasar tersebut, Eunice bersama Warisan mengeluarkan ragam jenis teh berkualitas mulai dari teh putih, teh hijau, teh oolong, teh merah, tea blend, mango tea, sweet escape, winter berry, camomile, hingga earl grey milk tea.
Menariknya, teh oolong keluaran Warisan pernah mendapat predikat juara dunia teh 2018 di Amerika Serikat.
"Salah satu jagoan Warisan itu si oolongnya. Tapi oolongnya bukan yang pekat, tapi roast oolong, santai manggangnya, gak lama kayak kopi. Teh itu pernah menang juara dunia di 2018 yang diberi nama Legenda," tambahnya.
Baca Juga: Benarkah Minum Air Selada Bisa Bantu Tidur Lebih Nyenyak? Ini Kata Pakar!
Bagi Eunice sendiri, minum teh dapat menjadi medium kontemplasi dan menenangkan diri.
Dikutip Suara.com dari Healthline, teh hijau memiliki segudang manfaat kesehatan salah satunya menenangkan saraf dan mendukung kesehatan otak.
teh hijau misalnya, memiliki kurang dari setengah kafein kopi dan mengandung antioksidan sehat, serta theanine, asam amino yang memiliki efek menenangkan pada sistem saraf.
Bahkan dalam salah satu ulasan dari delapan penelitian menemukan bahwa minum teh hijau dapat menurunkan risiko demensia dan gangguan kognitif.
Studi lain menemukan bahwa sering mengonsumsi teh hijau dapat meningkatkan metabolisme protein tertentu yang efektif untuk melawan Alzheimer.
Beberapa penelitian tabung dan hewan juga menemukan bahwa senyawa tertentu dalam buah jeruk, termasuk lemon dapat mengurangi peradangan dan mencegah penumpukan plak di otak yang dapat berkontribusi terhadap penyakit Alzheimer.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai