Suara.com - Teuku Ryan, mendadak membuat warganet penasaran setelah resmi melamar YouTuber Ria Ricis, pada Kamis (23/9/2021) di Hotel JW Marriott Jakarta, Mega Kuningan.
Prosesi lamaran keduanya berlangsung khidmat dan penuh haru. Terlebih saat lelaki asal Aceh itu menyampaikan lamarannya untuk Ria Ricis dengan berurai air mata.
"Hari ini di hadapan orangtua dan keluarga besar semuanya, izinkan aku menjadi bagian dalam hidup kamu, menjaga, menghadirkan kebahagiaan untuk kamu," ucap Teuku Ryan.
Momen ini pun disambut positif oleh para penggemar dari YouTuber dengan 26,5 juta subscribers tersebut. Tak sedikit pula yang memuji paras tampan Ryan, yang tentu sangat serasi dengan adik kandung aktris dan ustadzah Oki Setiana Dewi tersebut.
Untuk melihat seperti apa penampilan Ryan, yang juga merupakan seorang selebgram ini, berikut beberapa gayanya yang Suara.com rangkum dari akun Instagram miliknya.
1. Tampil gagah di momen lamaran
Lelaki yang sebelumnya bekerja sebagai pegawai BUMN ini tampil gagah mengenakan setelan beskap berwarna rose gold dalam momen lamarannya. Warna ini senada dengan dress yang dikenakan sang kekasih.
2. Bergaya casual, kenakan sweatshirt coklat
Pada salah satu foto, lelaki bernama lengkap Teuku Rushariandi ini tampil tampan dengan gaya casual, berupa sweatshirt coklat yang ia padukan dengan celana panjang hitam.
Baca Juga: Jadwal Akad Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan, Ustadz Maulana Keceplosan
3. Gaya bersepeda yang sporty
Teuku Rian tampaknya juga memiliki hobi bersepeda. Dalam salah satu postingan, ia tampil sporty dengan jaket, celana olahraga dan sneakers di atas sepedanya.
4. Menikmati pemandangan dengan gaya casual
Berfoto dengan latar belakang lautan, lelaki yang pengikut Instagramnya melejit hingga 1,1 juta setelah berpacaran dengan Ria Ricis ini tampil cool dengan kaos pas badan berwarna putih dan celana jeans biru yang casual.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan