Suara.com - Jika Anda berpikir untuk mengadopsi kucing liar, hal itu membutuhkan persiapan yang matang, menurut para ahli. Tetapi pertama-tama, Anda harus memastikan bahwa mereka tidak memiliki pemilik sebelumnya. Lebih lengkapnya, simak tips mengadopsi kucing liar menurut Dr. Amanda Landis-Hana, DVM, dokter hewan di PetSmart Charities, kepada Bustle, yang disadur oleh Suara.com, Rabu (13/10/2021).
1. Siapkan Tempat Persembunyian
Jika Anda pernah menghabiskan waktu dengan kucing, Anda tahu bahwa mereka menyukai ruang kecil. Entah itu kotak kardus kosong atau tempat di antara dua bantal, kucing akan menggeliat masuk ke lubangnya.
Tempat persembunyian yang aman untuk kucing baru Anda sangat penting. Persiapkan tempat untuk 'bersembunyi' saat ia menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya.
2. Periksakan ke Dokter Hewan
Anda mungkin tidak tahu apa riwayat kesehatan atau masalah kesehatan yang dialami kucing yang sebelumnya tidak memiliki rumah dan perawatan layak. Tips mengadopsi kucing liar, segera jadwalkan bertemu dengan dokter hewan.
Dokter hewan akan dapat memeriksa parasit seperti tungau telinga dan kutu, yang sering menyerang kucing yang hidup tanpa rumah. Plus, jika hewan berbulu baru Anda ini menderita penyakit yang lebih serius, semakin cepat Anda mendapatkan perawatan untuk mereka, agar semakin baik.
3. Pastikan Mereka Dimandulkan Atau Dikebiri
Tips mengadopsi kucing liar untuk tinggal bersama Anda berikutnya, memastikan kondisi reproduksi kucing. Apabila kucing berpotensi sering mengawini kucing lain, mintalah dokter hewan memeriksa apakah mereka perlu dimandulkan atau dikebiri.
Baca Juga: Oleh-oleh Khas Jogja yang Kini Tidak Diminati Warga Ibu Kota
Langkah tersebut bisa kamu pertimbangkan jika ingin kucing baru selalu ada di dalam ruangan sepanjang waktu. Tapi kemungkinan besar, Anda akan membiarkan mereka bertransisi secara perlahan dengan membiarkan mereka menghabiskan waktu di luar ruangan juga.
4. Persiapkan Kebutuhan Kucing
Tentu saja, setelah Anda menjadi pemilik kucing, Anda harus memastikan untuk mencukupi semua kebutuhan mereka. Prioritas utama adalah kotak pasir, perawatan, dan makanan. Selain itu sediakan dan latih kucing untuk menggunakan kamar mandi.
Jadi pastikan Anda menyiapkan semua kebutuhannya di tempat yang mudah diaksesnya. Ada banyak hal menyenangkan untuk dibeli juga, seperti mainan, camilan, dan kalung. Namun makanan dan tempat kotoran kucing tidak bisa untuk ditunda.
5. Persiapkan Hewan Peliharaan Lain
Jika Anda sudah memiliki kucing sekaligus majikan anjing, pastikan untuk mempersiapkannya sebelum mereka tinggal bersama di rumah Anda. Jika hewan peliharaan Anda saat ini sangat gelisah di sekitar hewan lain, luangkan waktu untuk beradaptasi. Tetapi penting juga untuk memastikan bahwa kucing baru Anda dapat berteman baik dengan hewan lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Uban di Usia 50-an Tanpa Harus Cat Rambut
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
5 Rekomendasi Hair Tonic Penumbuh Rambut agar Tetap Tebal dan Bervolume
-
7 Moisturizer Terbaik untuk Bantu Merawat Kulit Kendur Wanita Usia 50 Tahun
-
5 Sabun Cuci Muka Low pH untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bikin Kulit Tetap Lembap
-
6 Shio Paling Beruntung pada 17 Januari 2026, Keuangan dan Nasib Cerah
-
5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
-
Komitmen Inovasi dan Layanan Sosial, Widya Esthetic Clinic Sabet Penghargaan Bergengsi
-
Inovasi Pakan Kuda Antar Japfa Menangkan Penghargaan di Indonesia Rising Stars Awards 2026
-
Hari Ini Jumat Terakhir Bulan Rajab, Ini Amalan yang Dianjurkan