Suara.com - Wedang jahe merupakan salah satu minuman yang nikmat untuk diseruput saat cuaca mulai terasa dingin dan tubuh memerlukan kehangatan. Jika ingin membuatnya di rumah, resep wedang jahe ternyata mudah, lho.
Selain bisa membelinya dengan mudah di angkringan, kita dapat membuat wedang jahe ala rumahan dengan bermacam resep wedang jahe yang sudah banyak tersebar di internet.
Dilansir dari kanal YouTube Zasanah San, berikut cara membuat wedang jahe yang enak dan segar di rumah.
Bahan:
- 1 ruas jahe ukuran besar
- 2 batang serai
- 200 gram gula jawa
- 150 gram gula pasir
- 1000 ml air
Cara membuat wedang jahe
- Bakar jahe bersama kulitnya sampai benar-benar matang, kemudian cuci bersih sampai tidak ada lagi kulit-kulit yang gosong.
- Setelah itu, geprek jahe bakar yang sudah dibersihkan dan juga batang serai.
- Siapkan panci panas, lalu masukkan gula jawa, gula pasir, jahe, serai, dan air sebanyak satu liter.
- Masak sampai semua bahan dan gula larut ke dalam air dan tercium aroma yang harum, kurang lebih selama 20 menit. Tutup panci untuk hasil maksimal.
- Jika semua bahan sudah larut dan air sudah mendidih, matikan kompor dan saring air dari ampas yang tersisa
- Wedang jahe siap dinikmati.
Selain nikmat, wedang jahe juga memiliki bermacam manfaat selain menghangatkan badan. Beberapa manfaat wedang jahe adalah meredakan nyeri haid, merelaksasi otot, serta menurunkan risiko penuaan dini.
Tidak hanya menggunakan campuran gula dan batang serai saja, kamu juga bisa menambahkan beberapa bahan untuk membuat wedang jahe semakin nikmat seperti buah lengkeng atau selasih.
Bukan cuma bisa dikonsumsi oleh orang tua, wedang jahe ini juga baik untuk dikonsumsi anak-anak. Hanya saja, beberapa dari mereka mungkin tidak terlalu menyukainya gara-gara rasa wedang jahe yang sedikit pedas karena rempah-rempah yang digunakan.
Ketika memasuki musim dingin seperti ini, wedang jahe memang cocok disajikan khususnya di pagi hari untuk menghangatkan tubuh. Jika kamu menyukai rasa wedang jahe yang sedikit asam, kamu juga bisa menambahkan perasan jeruk nipis.
Baca Juga: 7 Manfaat Bunga Telang untuk Kesehatan, Cantiknya Membawa Kebaikan
Selamat mencoba resep wedang jahe di atas! Semoga berhasil merasakan manfaat jahe yang kaya kandungan baik.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
7 Rekomendasi Film Pemenang Critics Choice Awards 2026 yang Wajib Ditonton
-
7 Parfum Lokal Selevel Parfum Branded, Aroma Mewah Harga Lebih Murah
-
6 Rangkaian Garnier Bright Complete untuk Kulit Kusam Wanita Usia 30-40 Tahun
-
6 Rekomendasi Bedak Tabur Wardah untuk Semua Jenis Kulit, Mulai Rp20 RIbuan
-
Usia 60 Tahun Cocoknya Pakai Bedak Apa? Intip 7 Rekomendasi untuk Tutupi Kerutan
-
16 Januari Libur Apa? Siap-Siap Sambut Long Weekend Pertama di Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Bedak Make Over untuk Usia 40-an, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
Bukan Kekayaan, Ini 6 Hal yang Membuat Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia