Suara.com - Sepasang kekasih memilih untuk menikah dengan tema anti mainstream. Pasangan ini bahkan memilih rumah sakit berhantu menjadi venue pernikahan.
Melansir Fox News, pasangan bernama Cassandra Winward dan Hank Zientak tersebut memang ingin pernikahan yang bertema seram.
Cassandra dan Hank menikah di sebuah rumah sakit tua bernama The Old Hospital on College Hill. Keduanya merupakan satu dari dua belas pasangan yang menikah di sana.
Sebelumnya, pasangan ini sudah menggelar lamaran pada Desember 2020 silam. Namun, keduanya sepakat menunda pernikahan selama satu hingga dua tahun karena pandemi.
Karena sama-sama merupakan penggemar film horor, pasangan ini awalnya berniat menikah tanggal 31 Oktober 2022 atau bertepatan dengan Halloween.
Meski begitu, Cassandra melihat iklan di Facebook yang menawarkan pernikahan di gedung rumah sakit berhantu pada September kemarin.
Tidak hanya itu, The Old Hospital juga menawarkan paket upacara pernikahan yang dipimpin aktor Tony Moran. Aktor tersebut pernah memerankan karakter Michael Myers di film Halloween.
"Aku berpikir kenapa menunggu untuk menikah di hari Halloween ketika kau bisa menikah dipimpin (aktor pemeran) film Halloween?" ungkap Hank.
"Aku pikir itu ide bagus, dan kami langsung membuat keputusan saat itu dan melakukannya," lanjut pria 51 tahun ini.
Baca Juga: Trick or Treat: Menelusuri Asal Muasal Perayaan Halloween di Amerika
Cassandra sendiri menyebutkan jika upacara pernikahan berjalan lebih baik dari yang dia bayangkan.
Tidak hanya itu, keduanya memuji sang aktor yang datang untuk memimpin jalannya pernikahan mereka.
"Aku tidak bisa berhenti mengatakannya, itu sangat menakjubkan," tambah Hank.
Hank dan Cassandra bukanlah satu-satunya pasangan yang menikah dengan tema horor di rumah sakit berhantu tersebut.
Sebelumnya, pasangan bernama Grant dan Kayla juga memilih menikah di The Old Hospital setelah melihat iklan di Facebook.
Grant dan Kayla juga merupakan penggemar hal-hal menyeramkan. Keduanya bertunangan pada Mei 2020 dan menikah pada 23 September kemarin. Sementara, Cassandra dan Hank menikah dua hari setelah pasangan Grant dan Kayla.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Siap-siap Cair, Ini Cara Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT 2026 di HP
-
Kuliah Perbankan Syariah, Ini Peluang Karier yang Dibutuhkan Industri Keuangan
-
7 Rekomendasi Serum Penghilang Bekas Jerawat, Bikin Kulit Cerah Merata
-
7 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina yang Aktifkan Open to Work di LinkedIn
-
Apa Bedanya Lip Gloss dan Lip Tint? Ini 5 Pilihan yang Bisa Bikin Bibir Merona
-
Apa Bedanya Lip Cream dan Lipstik? Ini 5 Pilihan Praktis untuk Sehari-hari
-
6 Sunscreen Korea SPF 50 Tanpa White Cast untuk Base Makeup Sehari-hari
-
Estimasi Harga Tiket Kereta Lebaran 2026: Lengkap Jadwal War Tiket untuk Mudik
-
3 Shio yang Mendapatkan Keberuntungan dan Cinta Selama Pekan Terakhir Januari 2026
-
Cara Menghitung Pace Lari Manual dan Otomatis, Panduan Lengkap untuk Pemula