Suara.com - Ayam goreng mentega merupakan salah satu variasi masakan berbahan dasar ayam yang mudah untuk dicoba. Resep ayam goreng mentega pun terbilang gampang.
Selain bisa membuatnya sendiri di rumah, ayam goreng mentega juga dapat ditemui hampir di seluruh rumah makan chinese food.
Cita rasa gurih yang dominan pada ayam yang sudah digoreng, membuat ayam goreng mentega cocok disantap baik untuk makan siang ataupun makan malam.
Dilansir dari kanal YouTube Willgoz Kitchen, berikut resep dan cara membuat ayam goreng mentega nikmat di rumah ala Chef William Gozali!
Bahan:
- 500 gr paha ayam tanpa tulang
- 2 sdm margarin
- 3 siung bawang putih
- 1/2 bawang bombay
- 4 sdm kecap inggris
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm cabe botolan
- 2 sdm saus tiram
- Lada secukupnya
- Selada air
Cara membuat ayam goreng mentega
- Iris tipis selada putih, hilangkan bagian kerasnya.
- Setelah itu, iris bawang bombay tidak perlu terlalu tipis.
- Kemudian, cincang halus bawang putih
- Sementara itu, potong-potong daging ayam. Tambahkan saus tiram dan lada.
- Kemudian, remas-remas sampai semua bumbu tercampur dengan ayam dan diamkan di dalam kulkas selama 15 menit.
- Selanjutnya, cairkan mentega dengan penggorengan
- Setelah itu, masukkan ayam yang telah didiamkan di kulkas. Aduk-aduk sampai ayam mulai berubah warna menjadi kecoklatan.
- Setelah ayam kecoklatan, tambahkan irisan bawang putih dan bawang bombay. Aduk sampai merata dengan ayam.
- Tambahkan kecap inggris, kecap manis, cabai botol, dan saus tiram. Aduk sampai semua bahan mulai meresap dan mentega berwarna bening.
- Angkat ayam goreng mentega, dan tambahkan irisan selada air sebagai pendamping
- Ayam goreng mentega siap disajikan.
Salah satu cara menyantap ayam mentega paling nikmat adalah bersama nasi hangat dan telur ceplok. Rasa ayam yang gurih akan menyatu dengan sempurna di dalam mulut saat bertemu dengan nasi.
Ayam mentega ini sangat cocok disajikan di rumah, karena dapat dipastikan bisa dinikmati oleh seluruh keluarga. Cukup dengan menyesuaikan takaran bumbu sesuai selera.
Demikian resep ayam goreng mentega dari kanal YouTube Willgoz Kitchen. Selamat mencoba dan semoga membantu!
Baca Juga: Resep Sambal Goreng Ati Ampela yang Pedas dan Nikmat Banget!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Kulit Sawo Matang Cocok Pakai Lipstik Warna Apa? Cek 5 Rekomendasinya
-
Kronologi Kecelakaan Suami Wamen Stella Christie saat Ski, Kini Dirawat Intensif di Amerika
-
Mengenal Gates Foundation, Yayasan Milik Bill Gates yang Gandeng Sri Mulyani
-
Berapa Harga Terapi Laser Wajah untuk Hilangkan Flek Hitam? Ini Rinciannya
-
Berapa Biaya Suntik Vitamin C? Cara Cepat Buat Cerahkan Kulit
-
4 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 21 Januari 2026, Ada yang Kariernya Lancar!
-
5 Parfum Lokal Seharum Jo Malone, Beri Kesan Wangi Mewah Harganya Murah
-
Yulina Hastuti dan Cerita Perempuan Mengubah Industri Logistik
-
6 Pensil Alis Murah Mulai Rp13 Ribuan, Ramah Budget untuk Ibu Rumah Tangga!
-
Kemudahan di Tengah Kebutuhan Mendesak: Gaya Hidup Modern Butuh Solusi Finansial Fleksibel