Suara.com - Menurunkan berat badan bukan hanya tentang menjadi kurus, melainkan untuk membuat bahagia karena memiliki tubuh sehat. Lantas, bagaimana cara menurunkan berat badan? Simak berikut ini penjelasannya.
Bagi sebagian orang, menurunkan berat badan membuat mereka dapat bergerak lebih aktif. Sedangkan bagi sebagian orang lainnya, menurunkan berat badan berarti mengurangi risiko penyakit terkait obesitas di masa depan.
Bagian terpenting dari memulai rencana menurunkan berat badan adalah segera memulainya dan jangan menunda-nunda. Sebagian orang memilih untuk menundanya dengan alasan sibuk. Namun jika dipikir-pikir, kapan hidup tidak sibuk?
Oleh karena itu, mulailah dari sekarang menurunkan berat badan. Nah, untuk lebih jelasnya, simak berikut ini cara menurunkan berat badan, melansir dari Healthline, Senin (15/11/2021).
Mengurangi Karbohidrat Olahan
Salah satu cara cepat menurunkan berat badan adalah mengurangi karbohidrat dan menggantinya dengan biji-bijian. Hal ini berguna untuk membantu mengekang nafsu makan, menurunkan kadar insulin, dan membuat kamu lebih mudah menurunkan berat badan.
Mengonsumsi Protein, Lemak, Sayuran
Cara berikutnya untuk menurunkan berat badan yaitu mengonsumsi protein, lemak, serta sayuran secara seimbang. Mengonsumsi sayuran berdaun hijau adalah cara yang tepat untuk menambah asupan makanan rendah kalori dan bernutrisi tinggi.
Menggerakan Tubuh
Baca Juga: 6 Makanan yang Mengandung Asam Folat, Ternyata Termasuk Buah Jeruk
Menggerakan badan seperti olahraga dapat membantu menurunkan berat badan. Misalnya, melakukan angkat beban atau bisa juga latihan kardio seperti berjalan, jogging, berlari, bersepeda, atau berenang. Hal ini sangat bermanfaat untuk menurunkan berat badan dan menjaga kesehatan tubuh secara umum.
Hindari Makanan Manis
Cara aman menurunkan berat badan selanjutnya adalah menghindari makanan dan minuman manis. Selain itu, minum air sebelum makan juga berguna untuk menurunkan berat badan secara cepat.
Sebuah studi menyebutkan, minum air sebelum makan akan membantu mengurangi asupan kalori sehingga efektif dalam dalam penurunan berat badan.
Demikian informasi mengenai cara menurunkan berat badan cepat dan ampuh yang bisa kamu aplikasikan. Pastikan sebelum menurunkan berat badan, konsultasikan ke dokter atau ahli kesehatan untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan. Semangat mencoba!
Kontributor : Ulil Azmi
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya