Suara.com - Seorang wanita mengklaim bahwa dirinya telah mengalami diskriminasi dari pihak TikTok karena ukuran payudara.
Wanita bernama Shirley Flynn tersebut memiliki ukuran payudara sebesar 38J. Melansir Daily Star, Shirley menyebut jika ukuran tersebut membuatnya diblokir dari TikTok.
Shirley sering membagikan video body positivity di media sosial TikTok. Namun, ia sering diblokir hingga harus membuat 8 akun dalam 16 bulan.
"Aku memang menunjukkan belahan dada dan mengunggah beberapa konten menggoda, tapi tidak ada penampilan telanjang atau aktivitas seksual," ujar Shirley menjelaskan.
"Aku tidak menyentuh diriku sendiri atau sejenisnya atau melakukan hal tidak pantas."
Menurut Shirley, ia tidak membuat konten TikTok untuk dibayar. Wanita ini aktif di media sosial hanya untuk bersenang-senang.
Selain itu, Shirley juga mengunggah konten di Instagram dan Facebook. Namun, ia tidak pernah diblokir di sana.
Akibatnya, Shirley pun percaya jika ia didiskriminasi TikTok karena ukuran dada. Wanita ini menjelaskan jika pengguna TikTok dengan ukuran payudara lebih kecil tidak diblokir.
"Ini membuatku marah dan terganggu, jadi aku mengonfrontasi Tiktok dan menunjukkan foto wanita lain yang memiliki ukuran dada lebih kecil tapi mengunggah konten serupa denganku."
Baca Juga: Viral, Ayah Datang Gerebek Kamar Kos, Barang di Meja Jadi Sorotan
"Wanita yang ukuran dadanya tidak seberat diriku dan memakai baju lebih terbuka, aku melihat mereka muncul di FYP dengan ribuan penonton," lanjut Shirley.
Shirley juga sudah mencoba mengunggah konten tanpa menunjukkan belahan dada. Namun, ia tetap diblokir.
Lantaran terus kehilangan akun, Shirley kini ingin membuktikan bahwa wanita dengan ukuran payudara besar juga punya hak yang sama.
Di sisi lain, aturan komunitas TikTok menyebutkan bahwa pengguna tidak boleh mengunggah konten yang menggambarkan aktivitas seksual secara eksplisit maupun implisit.
Kemudian, konten yang mengekspos alat kelamin, area intim, bokong, atau puting payudara juga dilarang oleh TikTok.
Meski begitu, pihak TikTok belum memberikan komentar mengenai klaim Shirley yang merasa didiskriminasi karena ukuran payudara tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans