Suara.com - Baru-baru ini, sebuah video yang memperlihatkan seorang perempuan mirip Jennie Blackpink menghebohkan media sosial. Perempuan dengan akun TikTok @itzmehwengpadua itu berhasil menarik perhatian warganet.
Sebagai salah satu member idol group asal Korea Selatan, Jennie memang dikenal memiliki kecantikan alami yang mempesona. Kini, gara-gara video viral ini, warganet pun ramai membicarakan mengenai 'kembaran' idol berusia 25 tahun tersebut.
Dalam video-videonya, perempuan yang diketahui berasal dari Filipina itu, kerap merekam dirinya yang tengah berjoged atau hanya tersenyum di depan kamera.
Sekilas wajahnya memang benar-benar mirip dengan Jennie, mulai dari mata, hidung, mulut bahkan rambut lurus panjangnya yang bikin banyak orang salah fokus.
Salah satu video bahkan sampai mengumpulkan 4,5 juta penonton saat perempuan tersebut bergaya centil. Ia menguncir kuda rambutnya dan mengedipkan mata ke arah kamera. Pada momen ini, perempuan tersebut dikatakan benar-benar mirip dengan Jennie.
Berkat wajahnya yang mirip dengan Jennie, akun TikTok bahkan Instagram perempuan itu menjadi sasaran warganet untuk ikut berkomentar mengenai dirinya. Termasuk warganet dari Indonesia.
"Jennie pas masih ngontrak di Citayem," ujar seorang warganet Indonesia.
"Dia memiliki kesamaan wajah dengan Jennie Blackpink. Banyak perempuan pasti cemburu," tambah lainnya.
"Jennie, is that you," tanya warganet lain.
Baca Juga: Jennie BLACKPINK Masuk Top 10 Orang Paling Berpengaruh di Industri Hiburan
"Mata dan pipi Jennie banget," kata yang lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium