Suara.com - Perhatian seorang ibu pada keluarganya memang tak perlu diragukan lagi. Ibu akan selalu memastikan bahwa suami dan anak-anaknya selalu berada dalam keadaan yang baik.
Seperti halnya ibu satu ini yang menarik perhatian setelah sang anak menceritakan hal unik yang dilakukan ibunya di akun TikTok miliknya, @o..range.
Gadis tersebut awalnya memperlihatkan beberapa pesan yang ada di dalam grup WhatsApp keluarganya. Di sana, setiap hari sang ibu dan ayahnya selalu mengabsen anak-anaknya saat jam makan, menanyakan apakah mereka sudah makan atau belum.
Namun lama kelamaan, agar absennya tersebut terasa lebih praktis dan simpel, ibu ini malah membuat Google Formulir alias G Form.
"Ketika emak lu buat G Form cuma buat nanya udah makan atau belum," tulis dia.
Google Formulir sendiri adalah layanan dari Google yang memungkinkan kita untuk membuat survey dan tanya jawab dengan fitur formulir online yang bisa dicustomisasi sesuai dengan kebutuhan.
Jadi kita bisa mendapatkan jawaban secara langsung dari audiens yang mengikuti survei. Tentu saja cara yang dilakukan ibu ini cukup unik.
Formulir online tersebut berisi pertanyaan "Udah makan belum" dengan jawaban yang bisa dipilih oleh mereka yang mengisi survei, yakni "Udah" dan "Belum". Setelah mengisi, mereka bisa langsung mengirim formulir ini dan diterima oleh si ibu.
Video unik ini pun mendapatkan perhatian hingga telah dilihat hampir dari 400 ribu kali. Beragam komentar pun dituliskan warganet untuk merespon video ini.
Baca Juga: Heboh Curhatan Fresh Graduate Ngeluh Digaji Rp 5,5 Juta, Sebut Terlalu Kecil
"Ya Allah ngakak banget setiap hari harus absen makan," ujar @owhcxxxx.
"Cara orangtua membuat anaknya bahagia itu berbeda beda ya ges ya," kata @valdxxxxxx.
"Kalo gue ayah sih yang lebih sering nanyain kayak gitu, berasa diperhatiin sama pacar jujur deh," ungkap @aqilxxxxxxx.
"Nangis :)))))))) but seneng juga liatnya, sehat-sehat terus yaa buat mamanya," tulis @alilxxxxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
Pilihan
-
Rupiah Makin Loyo, Kini Tembus Rp16.780
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
Terkini
-
Mengenal Tokoh Indonesia dari Sisi yang Jarang Diceritakan lewat FIGURA, Apa Itu?
-
5 Shio Panen Keberuntungan di 8 Januari 2026, Ada Kuda dan Macan
-
Idul Fitri 2026 Tanggal Berapa? Prediksi Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
-
Apakah Vaksin Influenza Ampuh Cegah Superflu? Ini 4 Kelompok yang Jadi Prioritas
-
Rasa Eksotis: Mengapa Botok Tawon Kini Jadi Primadona Kuliner?
-
Kapan CPNS 2026 Dibuka? Ini Syarat dan Dokumen yang Perlu Kamu Siapkan
-
8 Rahasia Ampuh Mengatasi Kerutan di Bawah Mata
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Matcha, Wanginya Bikin Rileks
-
6 Kipas Portable Mini yang Praktis Dibawa Pergi, Baterai Tahan Lama
-
5 Lipstik Wardah yang Warnanya Pas untuk Tone Kulit Indonesia