Suara.com - Mengirim makanan atau minuman belakangan kerap dilakukan saat seseorang yang disayang tengah berulang tahun. Adanya opsi pengiriman makanan di aplikasi ojek online pun memudahkan untuk memberi kejutan atau hadiah untuk orang tersayang yang berulang tahun.
Siapa sangka, seorang warganet membagikan cerita menyentuh saat ia mengirimkan hadiah makanan untuk temannya yang berulang tahun.
Awalnya wanita bernama Emily ini memesan es kopi dari gerai ternama lewat aplikasi ojek online. Ia kemudian meninggalkan catatan kepada driver untuk membantunya memberi kejutan kepada temannya.
"Kak ini diantar buat teman saya. Ini nomor hp-nya +62xxxxx. Nanti tolong nyanyiin 'Happy Birthday' sambil direkam kak, ulang tahun dia. Kasihan," tulisnya dalam catatan pesanan tersebut.
Benar saja, ternyata, dari sebelum pintu benar-benar dibuka, driver ojol itu sudah mulai menyanyikan lagu 'Happy Birthday' untuk teman Emily. Teman Emily tampak terkejut dan sangat senang dengan kejutan ini, ia tertawa kecil karena tidak menyangka akan mendapat nyanyian dari driver ojol tersebut.
Tiga gelas kopi itu pun diserahkan pada teman Emily, dan driver ojol itu masih terus bernyanyi. Hingga akhirnya saat lagu selesai, driver ojol itu juga turut memberi ucapan selamat.
"Selamat ulang tahun ya dek. Ini amanat dari teman kamu yang namanya Emily. Beliau menyampaikan selamat hari ulang tahun. Semoga panjang umur, dimudahkan urusannya, dilancarkan cita-cita dan harapannya ya. Mudah-mudahan ini bisa diterima dan bermanfaat untuk kamu. Nanti telpon Emily ya," ujar driver ojol tersebut pada teman Emily.
Setelah itu, driver ojol tersebut pamit. Teman Emily pun berterima kasih kepada driver ojol tersebut.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: 8 Wisata di Semarang Terbaru, Paling Banyak Dikunjungi
"Bapaknya baik banget," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Bintang 10 kalau ada buat bapak ojeknya," ujar warganet ini.
"Abang ojol banyak yang sweet deh. Gue pernah dipesenin kue sama temen juga padahal nggak disuruh, tapi ojolnya inisiatif ucapin. Btw, happy birthday temennya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hanya dalam hitungan jam, video driver ojol nyanyikan Happy Birthday ke pelanggan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 800 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan