Suara.com - Anak-anak biasanya akan menghabiskan waktunya untuk belajar dan bermain. Sayangnya, tak semua anak beruntung bisa bermain dan belajar dengan nyaman.
Sejumlah anak memilih untuk ikut membanting tulang untuk membantu perekonomian keluarga. Salah satu contohnya seperti yang dibagikan akun TikTok @cakbudiofficial.
Dalam unggahan itu, pria yang akrab disapa Cak Budi tak sengaja bertemu dengan bocah penjual donat. Bocah yang bernama Irul ini duduk di pinggir trotoar dan tertidur.
Cak Budi kemudian membangunkan bocah tersebut. "Le, jualan apa, le? Jualan apa, le?" ujar Cak Budi kepada Irul.
Dibangunkan secara tiba-tiba, Irul sempat terkejut, ia menoleh ke kanan dan kiri kemudian membuka wadah dagangannya. "Donat," ujarnya singkat sembari memegang plastik kresek.
Cak Budi sempat berbincang sejenak dengan Irul yang saat itu menggunakan jaket abu-abu. Ternyata, donat yang Irul jual adalah buatan ibunya, ia akan pulang setelah donat yang dibawa habis.
Satu kemasan isi 3 donat dibanderol dengan harga Rp5.000. Cak Budi kemudian membeli semua bungkus donat yang ada di wadah tersebut.
Total ada 6 bungkus donat dengan total harga Rp30 ribu. Irul kemudian dengan sigap memasukkan bungkus donat ke dalam plastik.
Cak Budi kemudian memberi uang Rp100 ribu kepada Irul. Ternyata, Irul biasa berjualan hingga malam, ia biasanya berjualan di seberang Terminal Hamid Rusdi, Malang.
Baca Juga: Serial Drama Layangan Putus Viral, Teryata Penulisan Pertama Diunggah di Facebook
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Ya Allah sampai kaget dia saking ngantuknya. Semoga jadi anak sukses ya nak," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kasihan sampai ketiduran, mungkin capek dia. Semoga lancar jualannya kamu nak," ujar warganet ini.
"Aku pernah ketemu sama anak ini jam 9 malam belum pulang. Mana jualannya masih banyak," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (29/12/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 7 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Indomaret Jual Bedak Apa Saja? Ini 5 Rekomendasi yang Murah dan Bagus
-
6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
-
5 Sepatu Lokal Multifungsi, Nyaman Dipakai Lari dan Berbagai Aktivitas Mulai Rp200 Ribuan
-
7 Sunscreen Vitamin C untuk Samarkan Noda Hitam, Bikin Kulit Cerah Maksimal
-
Kisah Perempuan Tambakrejo Bangun Ketangguhan Pesisir Lewat Olahan Mangrove
-
Pesona Bira Besar: Liburan Penuh Petualangan di Kepulauan Seribu
-
Perjalanan Inspiratif Samuel Christ: Bikin Finansial Jadi Mudah Dipahami Anak Muda
-
7 Rekomendasi Sunscreen yang Mengandung Cica, Bisa Meredakan Jerawat
-
Generasi Muda Makin Rentan Narkoba, Pemerintah Punya Strategi Apa Untuk Lindungi?
-
Siapa Peneliti Indonesia yang Temukan Rafflesia Hasseltii? Geger Namanya Tak Disebut Oxford