Suara.com - Menyantap makanan berkuah dengan cita rasa gurih pedas menjadi favorit bagi banyak orang. Salah satu menu berkuah asal Jepang yang banyak disukai orang adalah ramen.
Mi yang disajikan dengan aneka topping seperti daging, telur, dan sayuran ini biasanya memiliki cita rasa gurih dengan kuah yang hangat. Namun siapa sangka, sebuah restoran di Osaka, Jepang, menyajikan ramen dengan cara berbeda.
Hal ini dibagikan melalui akun Twitter resmi dari restoran tersebut, @torisobazagin dan seketika membuat banyak orang terkejut. Restoran ini berkolaborasi dengan restoran Franken untuk menyajikan menu terbatas yang sangat unik yaitu ramen yang disajikan dengan es krim vanila dan cokelat.
Es krim tersebut bukan disajikan secara terpisah melainkan ditaruh tepat di atas ramen. Menu ini diperkenalkan sebagai Miso Ramen Manis dan Pedas.
Disebutkan bahwa meskipun terdengar tak lazim, kuah pedas dan rasa es krim vanila cokelat yang lembut akan memberi perpaduan cita rasa nikmat dan unik. Nantinya kuah pedas tersebut akan terasa lebih lembut dengan rasa manis gurih pedas yang terpadu jadi satu.
Ramen ini juga dilengkapi topping lainnya selain es krim vanila cokelat. Tampak dalam unggahan itu, telur rebus dan sayuran lainnya berada di atas mangkuk menemani es krim cone tersebut.
Meski masih banyak yang terkejut dan menganggap ini tak lazim, Miso Ramen Manis dan Pedas ini mendapat ulasan positif dari para pelanggan. Melansir dari World of Buzz, Orang-orang yang telah menyicipinya secara tak terduga mengatakan bahwa rasanya enak dan memiliki aroma yang menggiurkan.
Sementara itu, Miso Ramen Manis dan Pedas dengan es krim ini adalah menu terbatas selama 3 bulan. Pengunjung bisa menikmatinya hingga Bulan Maret.
Apakah Anda tertarik untuk mencoba ramen pedas dengan es krim di atasnya?
Baca Juga: Beredar Foto Poster Es Krim Jadul, Harganya Bikin Publik Melongo
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
5 Opsi Earphone untuk Lari: Waterproof dan Ringan Dipakai, Harga Mulai Rp 40 Ribuan
-
Download Logo Hari Santri 2025 Versi PNG hingga JPG, Klik Link Berikut
-
3 Zodiak Akan Merasakan Kebahagiaan Mulai 15 Oktober 2025
-
5 Sepatu Lari Adidas Terbaik yang Empuk, Lembut, dan Nyaman
-
Oven Bau? Jangan Panik! Rahasia Dapur Hilangkan Bau Tak Sedap dengan Bahan Alami
-
AI Makin Dekat dengan Kehidupan Sehari-Hari, Tapi Bagaimana dengan Keamanannya?
-
6 Shio Paling Beruntung Besok Rabu 15 Oktober 2025
-
Dari Prabowo dan Trump, Menilik Makna Pose Jempol Tak Sekadar Gaya Bapak-Bapak?
-
5 Pilihan Sunscreen yang Bagus untuk Usia 30-an, Lindungi Kulit dari Penuaan Dini
-
Bolehkah Santri Ngecor Bangunan? Ini Kata Menteri Agama Nasaruddin Umar