Suara.com - Kecantikan artis Kate Winslet memang sudah tak lagi diragukan. Terlepas dari umurnya, Kate Winslet masih terlihat awet muda hingga sekarang.
Melansir Daily Mail, belum lama ini Kate Winslet ikut berpartisipasi dalam kampanye yang digelar untuk ulang tahun ke-50 brand L'Oreal.
Pada kampanye Lessons of Worth tersebut, aktris 46 tahun ini terlihat menghapus makeup yang dikenakannya dan menunjukkan wajah alaminya.
Kampanye Lessons of Worth berbicara tentang tagline "I'm worth it" atau "Aku berharga". Pada video yang diunggah L'Oreal, Kate Winslet tampil lengkap dengan makeup.
Meski begitu, Kate Winslet lantas mengungkap bahwa dirinya pun tidak terlihat seperti itu sepanjang waktu.
"Ketika kita lebih muda, kita semua berpikir bahwa nilai kita adalah tentang wajah, bentuk tubuh, seberapa banyak perhatian yang kita dapatkan, seberapa populer kita, atau berapa banyak likes yang didapat dibandingkan dengan temanmu," ujar Kate Winslet.
"Tapi ini bukan tentang semua itu," lanjutnya.
Kate Winslet lantas terlihat menghapus lipstik, maskara, serta foundation yang ia kenakan.
Setelah tampil dengan wajah tanpa makeup, Kate Winslet lantas memberi pesan soal penampilan alaminya.
Baca Juga: Pakai Riasan Tipis, Kecantikan Jang Wonyoung Bikin Netizen Terpana
"Aku berharga adalah (kampanye) soal hak menjadi dirimu. Untuk berani menjadi dirimu dengan tubuh, kulit, dan wajahmu, yang akan berubah seiring berjalannya waktu. Itu adalah fakta."
"Tapi merasa cukup berani untuk percaya bahwa kau berharga adalah sesuatu yang kita semua bisa lakukan dengan membantu satu sama lain," tambahnya.
Penampilan Kate Winslet tanpa makeup tersebut lantas mencuri perhatian. Tidak sedikit yang memuji kecantikan aktris 46 tahun tersebut.
"Sangat cantik luar dan dalam," ungkap salah satu komentar warganet.
"Ini membuatku menangis, sangat indah."
"Dia sangat mempesona."
Berita Terkait
-
Cerita Remaja Jadi Influencer Kecantikan setelah Kehilangan Tangan dan Kaki, Tutorial Makeupnya Panen Pujian
-
Bak Kembar, Gaya Tasya Farasya Dandan Mirip Kate Winslet di Film Titanic Sukses Bikin Terpesona
-
Gemasss, Viral Video Lelaki Berprofesi Sebagai MUA Poles Wajah Mempelai Perempuannya Sendiri di Hari Pernikahan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun
-
5 Body Wash Diskon Hingga 85 Persen di Bath & Body Works, Wangi Segar Seharian
-
5 Krim Malam Anti Aging untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier