Suara.com - Sosok seorang remaja pria asal Jepang sukses menjadi sorotan. Remaja tersebut bisa terlihat mirip perempuan karena memang punya penampilan feminin yang alami.
Melansir Oddity Central, kasus pria yang berdandan dengan makeup atau memanipulasi foto agar terlihat sebagai wanita memang sering terjadi.
Meski begitu, lain halnya dengan pria bernama Idegami Baku ini. Idegami yang berusia 19 tahun dijuluki pria paling feminin di dunia.
Idegami Baku pertama menjadi sorotan pada tahun 2018 silam. Saat itu, dirinya bergabung dengan kontes bakat populer bernama JUNON Super Boy.
Lewat kontes tersebut, penampilan cantik Idegami pun menjadi viral. Umur Idegami saat itu masih 15 tahun.
Bukan hanya karena penampilannya, suara Idegami juga disebut mirip dengan perempuan.
Sejak penampilannya menjadi sorotan, foto-foto Idegami Baku pun menarik perhatian warganet terutama di Jepang dan Korea. Beberapa bahkan menyebut bahwa Idegami jauh lebih feminin dibandingkan kebanyakan wanita.
Meski begitu, Idegami dulu pernah mengonfirmasi di Twitter bahwa dirinya benar adalah laki-laki. Selain itu, ia mengungkap bahwa dirinya selalu punya penampilan feminin dan tidak pernah melakukan operasi plastik.
Idegami Baku sendiri sebenarnya gagal memenangkan kontes bakat populer JUNON Super Boy. Meski begitu, ia berhasil memperoleh penghargaan spesial dan sosoknya kini dikenal hingga luar negeri.
Baca Juga: Mulai Perhatikan Penampilan, Charly Van Houten Pakai Skincare Sendiri
Sebagai tambahan, Idegami tidak pernah berusaha menyembunyikan fitur wajah femininnya.
Sebaliknya, remaja 19 tahun ini malah menyebut jika dirinya saat ini genderless atau tidak punya gender dan sudah menerima penampilannya yang androgini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang