Suara.com - Dalam pelajaran matematika ada yang disebut dengan bilangan bulat negatif, biasanya digunakan untuk mengukur suhu benda atau cuaca saat dingin atau panas.
Misalnya, suhu di Eropa saat siang mencapai 10 derajat celcius, tapi bisa mencapai minus 5 atau -5 saat cuaca sedang dingin ekstrim.
Mengutip Sumber Belajar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kamis (24/2/2022) bilangan bulat dibedakan menjadi tiga bagian, yaitu bilangan bulat negatif, nol, dan bilangan bulat positif
Pada garis bilangan, bilangan bulat positif terletak di kanan bilangan nol. Sedangkan bilangan bulat negatif terletak di kiri nol.
Cara Membandingkan dan Mengurutkan Bilangan Bulat Negatif
Membandingkan dua bilangan bulat yaitu menentukan bilangan bulat yang lebih besar atau lebih kecil dari bilangan bulat lainnya.
Setelah kompetensi membandingkan dua bilangan bulat sudah dikuasai, maka kompetensi mengurutkan bilangan bulat akan sangat mudah dikuasai.
Mengurutkan bilangan bulat, berarti menuliskan bilangan bulat tersebut secara urut dari yang nilainya terbesar ke yang nilainya terkecil dan sebaliknya.
Pada garis bilangan, semakin ke kanan letak suatu bilangan, nilainya semakin besar. Sebaliknya, semakin ke kiri, nilainya semakin kecil.
Sebagai contoh:
Urutkan bilangan-bilangan berikut dari yang terbesar ke yang terkecil!
-4,-1,-3,-5
Untuk menyelesaikan permasalah tersebut maka kita dapat membandingkan bilangan bulat satu dengan bilangan bulat lainnya.
1. -1 > -4
-1 lebih besar dari -4 karena pada garis bilangan, -1 terletak di sebelah kanan -4.
2. -1 > -3
-1 lebih besar dari -3 karena pada garis bilangan, -1 terletak di sebelah kanan -3.
3. -1 > -5
-1 lebih besar dari -5 karena pada garis bilangan, -1 terletak di sebelah kanan -5.
Sehingga dari empat bilangan tersebut, bilangan yang paling besar adalah -1.
Dengan cara yang sama didapatkan bahwa urutan bilangan-bilangan tersebut dari yang terbesar ke yang terkecil adalah -1,-3,-4,-5.
Membandingkan Bilangan Bulat yang (Relatif) Besar atau Memuat Banyak Angka
Untuk membandingkan dua bilangan bulat yang mendekati nol (angka penyusun bilangan tersebut sedikit), cukup melihat posisi kedua bilangan tersebut pada garis bilangan.
Bilangan yang lebih besar selalu berada di kanan bilangan yang lebih kecil.
Namun untuk membandingkan bilangan-bilangan bulat positif yang sangat besar, atau bilangan-bilangan bulat negatif yang sangat kecil, tentunya tidak efektif menggunakan garis bilangan.
Untuk membandingkan bilangan bulat positif yang sangat besar atau bilangan bulat negatif yang sangat kecil, kalian bisa dengan mengamati angka-angka penyusunnya. Bilangan tersusun atas angka 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9.
Bilangan 7 “baca tujuh” tersusun dari angka 7 saja.
Bilangan 12 “baca dua belas” tersusun dari angka 1 dan 2.
Bilangan 123 “baca seratus dua puluh tiga” tersusun dari angka 1, 2, dan 3.
Bilangan 6123987 “baca enam juta seratus dua puluh tiga ribu sembilan ratus delapan puluh tujuh” tersusun dari angka 1, 2, 3, 6, 7, 8, dan 9.
Angka 6 pada posisi jutaan, bernilai 6 × 1.000.000 = 6.000.000.
Angka 1 pada posisi ratus ribuan, bernilai 1 × 100.000 = 100.000.
Angka 2 pada posisi puluh ribuan, bernilai 2 × 10.000 = 20.000.
Angka 3 pada posisi ribuan, bernilai 3 × 1.000 = 3.000.
Angka 9 pada posisi ratusan, bernilai 9 × 100 = 900.
Angka 8 pada posisi puluhan, bernilai 8 × 10 = 80.
Angka 7 pada posisi satuan, bernilai 7 × 1 = 1.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier
-
Wangi Nusantara, Ini 7 Merek Parfum Indonesia yang sedang Naik Daun!
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini