Suara.com - Banyak yang mengatakan bahwa rumah mencerminkan karakter dari pemiliknya. Bukan hanya bagian luarnya saja seperti fasad dan arsitektur, tapi juga bagian dalamnya. Termasuk kamar tidur.
Kamar tidur sering kali disebut sebagai ruangan paling personal di rumah. Bagaimana cara orang menata kamar tidurnya, bisa memperlihatkan karakternya, gaya hidupnya, hobinya, atau hal-hal yang disukainya.
Kamar tidur juga bukan hanya tempat untuk beristirahat saja. Bagi sebagian orang, kamar tidur juga menjadi tempat untuk bekerja atau belajar dari rumah merespon situasi pandemi yang tak menentu.
Lebih dari itu, kamar tidur juga menjadi ruang aman bagi pemiliknya untuk menjadi diri mereka sendiri. Begitu juga sebagai tempat untuk mengisi kembali baterai sosialnya setelah beraktivitas seharian.
Bersantai, melakukan aktivitas-aktivitas pribadi yang mereka gemari, menjalankan hobinya, atau bermalas-malasan seharian di akhir pekan yang justru akan membuat orang terasa lebih segar dan bersemangat di hari berikutnya.
Sama seperti rumah secara keseluruhan, melihat dekorasi kamar tidur seseorang bisa membuatmu sedikit banyak menebak karakternya. Mungkin juga seleranya dalam desain interior.
Dekoruma sudah mengumpulkan lima inspirasi kamar tidur berdasarkan karakter pemiliknya yang mungkin mirip atau sejalan dengan karakter Anda juga. Desain-desain kamar tidur ini pun bisa menjadi referensi ke depannya.
1. Area Kerja di Kamar Tidur Bagi Si Pekerja Keras yang Memprioritaskan Kenyamanan
Bagi pemilik rumah yang tidak punya ruang kerja tersendiri, bekerja di kamar tidur jadi alternatif yang paling nyaman. Ada yang pasang meja dan kursi kerja seadanya. Namun, kalau area kerjanya seperti kamar tidur di atas, terlihat bagaimana pemilik kamar tidur mementingkan fokus dan kenyamanan waktu bekerja.
Baca Juga: Tirai Kamar Bisa Jadi Penentu Kualitas Tidur, Ini Alasannya
Meja kerja dipasang melintang di tengah kamar, yang juga berfungsi sebagai pembatas antara area kerja dan area tempat tidur. Meja ukurannya cukup luas dan ideal buat bekerja.
Tak sampai di situ aja, di sebelah kiri meja kerja juga dipasangi rak buku tinggi buat menyimpan koleksi buku, dekorasi seperti tanaman hias, dan bingkai foto, juga tentunya sebagai ruang penyimpanan untuk menyimpan barang-barang yang berhubungan dengan pekerjaan.
2. Area His and Her’s yang Terpisah Buat Pasangan yang Gemar Me-Time Makin Berkualitas
Pasangan suami-istri terkadang juga butuh waktu sendiri atau me-time di rumah. Termasuk saat di kamar tidur. Itulah yang dilakukan pemilik kamar tidur berikut ini yang menyiapkan dua area masing-masing di kamar tidur utama.
Pertama-tama, pemilik kamar memasang partisi jalusi untuk memisahkan area tempat tidur dan area wardrobe. Dengan pintar, sudut kamar tidur yang berbentuk segitiga dipasangi meja dinding yang mengikuti bentuk sudut yang canggung ini.
Di sebelah kanan (area tempat tidur), menjadi tempat suami untuk bekerja atau duduk santai sambil menikmati pemandangan dari luar. Sementara di sebelah kiri (area wardrobe), menjadi meja rias bagi istri untuk berdandan dan juga sebagai tempat bekerja atau menulis ketika sedang tidak dipakai.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ini Tema Resmi dan Makna Logo Hari Pahlawan 2025, Penuh Semangat Nasionalisme!
-
5 Rekomendasi Sunscreen Rp50 Ribuan Tanpa Whitecast untuk Kulit Sawo Matang
-
5 Shio Diramal Paling Beruntung Secara Finansial Hari Ini 5 November, Apakah Kamu Termasuk?
-
5 Rekomendasi Mesin Cuci dan Pengering yang Hemat Listrik, Tak Perlu Repot Jemur
-
Rayakan Prestasi, Perguruan Tinggi Ini Apresiasi Mahasiswa Berprestasi dan Berdampak
-
Sunscreen Facetology Cocok untuk Kulit Apa? Intip Perbedaan 3 Variannya Sebelum Beli
-
Link Resmi Download Kalender Hijriah 2026, Lengkap dengan Jadwal Idul Fitri dan Idul Adha!
-
5 Rekomendasi Lotion Calamine untuk Atasi Gatal Cacar Air, Dijamin Ampuh!
-
Asal-usul Makanan Bakso di Indonesia, Awalnya dari Daging Babi?
-
Ngomong di Depan Umum Bikin 'Blank'? Ini 10 Jurus Ampuh Public Speaking Biar Gak Lagi Gemetaran