Suara.com - Selama ini, Anda mungkin sudah tahu jika garis tangan bisa menjadi salah satu alternatif untuk membaca perjalanan hidup seseorang. Bagaimana dengan bentuk tangan itu sendiri?
Merangkum Revive Zone, Kamis (17/3/2022), dalam seni meramal telapak tangan, ada empat bentuk tangan utama yang masing-masing terhubung dengan empat elemen, yakni api, air, tanah, dan udara. Setiap bentuk tangan ternyata juga bisa dipakai untuk membaca karakteristik atau kepribadian seseorang.
Semakin penasaran? Berikut beberapa bentuk tangan dan makna di baliknya.
Tangan Bumi
Telapak tangan persegi dengan jari-jari pendek biasanya tampak kuat dan padat. Orang-orang dengan bentuk tangan ini dikenal realistis, masuk akal, dan membumi.
Hanya saja, meskipun dapat diandalkan, orang-orang ini mungkin terlalu sibuk dengan kekhawatiran mereka sendiri dan itu bisa menghalangi rencana maupun pencapaian jangka panjang mereka.
Tangan Api
Ciri khas bentuk tangan ini adalah telapak lonjong dan jari-jarinya yang kecil. Mereka adalah orang yang bersemangat, percaya diri, dan pekerja keras.
Orang-orang ini dimotivasi oleh minat mereka sendiri. Hanya saja, pada hari yang sulit atau buruk, mereka mungkin tidak bisa bersikap halus, apalagi menunjukkan kasih sayang.
Baca Juga: Cari Tahu Kesan Pertamamu di Mata Orang Lain, Yuk Ikut Tes Kepribadian Tebak Gambar Ini!
Tangan Udara
Tangan jenis ini tampak bertulang dengan buku-buku jari yang menonjol, jari-jari kurus dan panjang, serta memiliki telapak tangan persegi.
Orang-orang dengan bentuk tangan ini punya kemampuan analitis dan komunikasi yang baik. Mereka suka dilibatkan dalam berbagai kegiatan bersama, dan jika tidak, mereka akan khawatir atau gelisah.
Tangan Air
Tangan tipe ini biasanya terasa lembut dan lembap saat disentuh. Orang-orang yang memiliki jenis tangan ini umumnya tertarik untuk meningkatkan kesadaran emosional, intuisi, dan kemampuan psikis.
Mereka sering kali dikenal sebagai sosok kreatif, cerdik, dan hangat. Orang dengan tipe tangan ini juga sangat lembut dan mudah terluka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan
-
Sampo Metal Buat Apa? Produk Legendaris Khusus Hitamkan Uban Lansia