Suara.com - Di media sosial, tidak sedikit orang-orang yang menjadi terkenal karena punya penampilan mirip artis. Salah satunya adalah wanita mirip Rihanna satu ini.
Melansir Oddity Central, wanita asal Brasil bernama Priscilla Beatrice tersebut menjadi terkenal karena punya wajah mirip Rihanna.
Karena kemiripan ini, Priscilla menjadi influencer terkenal dan memiliki 450 ribu pengikut di Instagram serta 2,4 juta pengikut di TikTok.
Tidak hanya itu, Priscilla sering menirukan Rihanna di dunia maya hingga mengunjungi berbagai kota di dunia. Tidak sedikit pula penggemar Rihanna yang ingin berfoto bersamanya.
Bahkan, Priscilla pernah diundang ke stasiun TV nasional di Brasil karena punya wajah mirip artis.
Sementara, Rihanna sendiri juga mengakui bahwa Priscilla punya wajah yang mirip dengannya. Diketahui Rihanna pernah menginggalkan komentar di salah satu unggahan Priscilla dan menulis, "Di mana albumnya?"
Priscilla sendiri pertama menjadi viral di tahun 2020 silam. Saat itu, ia menirukan Rihanna dan berhasil menarik perhatian publik.
Meski begitu, Priscilla mengungkap bahwa menirukan Rihanna bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Bukan hanya bermodal wajah mirip Rihanna, Priscilla juga perlu mempelajari makeup Rihanna, gaya busana, hingga tingkah laku penyanyi tersebut.
Selain itu, wanita 29 tahun ini juga butuh waktu satu jam untuk berdandan mirip Rihanna dan ia juga memiliki tim yang membantunya.
Karir Priscilla sebagai influencer yang mirip Rihanna sendiri bermula saat salah satu temannya memberitahu bahwa ia punya wajah mirip artis.
Priscilla pun lantas mencoba menirukan gaya Rihanna, dan wanita ini menjadi viral di media sosial.
Bahkan, Priscilla kini juga menghasilkan uang lewat karirnya sebagai influencer yang punya wajah mirip Rihanna.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
Terkini
-
Kulit Berminyak Pakai Jenis Moisturizer Apa? Ini 3 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sepatu Lokal Rp100 Ribuan untuk Aktivitas Harian: Awet dan Nyaman
-
7 Moisturizer di Indomaret yang Mencerahkan Sekaligus Bisa Hilangkan Flek Hitam
-
3 Serum Peptide untuk Mengencangkan Kulit Wanita Usia 40 Tahun, Setop Tanda Penuaan Dini!
-
6 Rekomendasi Obat Totol Jerawat Paling Ampuh dan Terjangkau, Bisa Dibeli di Apotek
-
Melangkah di Lembah Baliem: Trekking Menyusuri Keindahan Alam Papua
-
5 Pilihan Maskara Waterproof yang Wudhu Friendly, Tak Khawatir saat Salat
-
4 Rekomendasi Body Lotion Pria untuk Mencerahkan Kulit Belang dan Melembapkan
-
Profil B.M Diah: Tokoh Pers dan Pahlawan yang Selamatkan Draf Asli Teks Proklamasi
-
4 Sepatu Lokal Sekelas Adidas untuk Kegiatan Sehari-hari, Murah tapi Berkualitas