Suara.com - Mudik sudah menjadi tradisi sebagian besar masyarakat Indonesia, terutama menjelang Lebaran. Seperti perjalanan jauh pada umumnya, mudik membutuhkan lebih banyak energi tubuh dibandingkan aktivitas harian lain. Itu sebabnya, penting bagi Anda untuk menjaga stamina saat mudik.
Nah, agar tubuh tetap bertenaga dan fit sepanjang perjalanan, pastikan Anda menjaga kesehatan sebelum mudik dengan beristirahat yang cukup serta konsumsi makanan yang bergizi dan sehat.
Yuk, simak tips jaga stamina saat mudik dari dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SpGK, mengutip siaran tertulis yang diterima Suara.com
1. Pastikan Anda cukup istirahat
Sehari sebelum melakukan perjalanan, pastikan Anda dan keluarga cukup tidur. Terlebih kalau Anda harus mengendarai kendaraan pribadi, pastikan tubuh Anda dalam kondisi fit dan segar.
Sementara itu, jika Anda ingin menggunakan transportasi umum, seperti pesawat, bis, atau kereta api, cobalah untuk menghindari moda transportasi yang terlalu ramai atau sesak agar mudik terasa lebih nyaman, serta mengurangi risiko tertular penyakit selama perjalanan.
2. Siapkan perbekalan padat gizi dalam perjalanan
Jika saat Anda mudik masih dalam suasana puasa, pastikan untuk makan sahur dengan gizi seimbang. Konsumsilah karbohidrat kompleks seperti nasi, kentang atau roti gandum sebagai sumber energi, dan pastikan lengkapi dengan protein hewani seperti ayam, daging, ikan dan telur, juga dengan protein nabati seperti tahu dan tempe.
Lengkapi juga menu sahur Anda dengan sayuran serta buah-buahan yang mengandung vitamin C serta zinc dan kalsium. Hindari makanan yang terlalu berlemak, gorengan, santan dan pedas saat sahur, karena makanan ini bisa menimbulkan kembung, rasa begah, hingga nyeri ulu hati saat seharian berpuasa.
Kemudian, pastikan konsumsi air putih Anda tetap terpenuhi saat sahur. Rasa haus dan lapar dapat menyebabkan rasa kantuk dan mengganggu suasana hati, yang bisa berdampak negatif saat berkendara.
Anda juga perlu menyediakan bekal makanan dan minuman selama di perjalanan, karena kadang Anda terpaksa harus berbuka di jalan. Bawalah bekal berupa makanan utama dan selingan. Tidak masalah jika menu lauk bekalnya seperti makan sahur di pagi harinya, dan Anda bisa membawa buah-buahan seperti kurma serta susu sebagai penambah energi.
Baca Juga: Dokter Sarankan Pemudik Pengguna Mobil Pribadi Bawa Ini Agar Tak Tersiksa jika Terjebak Macet Parah
Anda pasti sudah tahu manfaat susu bagi kesehatan. Susu mengandung makronutrien dan mikronutrien yang diperlukan tubuh. Susu segar mengandung protein, kalsium, fosfor, dan vitamin D yang baik untuk kekuatan tulang dan otot. Susu juga mengandung berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin A, vitamin E, seng, dan selenium yang berfungsi sebagai antioksidan dan membantu meningkatkan daya tahan tubuh.
Selain susu, kurma juga merupakan salah satu makanan pilihan selama menjalankan puasa. Menurut data USDA (United States Department of Agriculture) Food Data Central, kurma tinggi karbohidrat, serta mengandung protein, lemak, serat, juga berbagai vitamin dan mineral.
Karena tinggi karbohidrat, kurma merupakan sumber energi tubuh selama kita menjalankan puasa. Kandungan glukosa dan fruktosa yang tinggi pada kurma merupakan bentuk gula sederhana yang dapat cepat digunakan oleh tubuh sebagai sumber energi.
Setelah mengetahui manfaat susu dan kurma, sekarang Anda bisa memilih bekal praktis dalam kemasan, seperti susu kurma yang mudah dibawa dan dapat dinikmati seluruh keluarga kapan saja dan dimana saja. Jadi walau sedang dalam perjalananpun, Anda dan keluarga mendapatkan nutrisi penting yang dapat menjaga stamina dan daya tahan tubuh Anda selama mudik.
3. Istirahat Saat Lelah
Mengendarai kendaraan dalam jangka waktu lama dapat menyebabkan kelelahan. Jika Anda mudik dengan kendaraan pribadi, sebaiknya segera beristirahat ketika Anda merasa lelah.
Pemerintah banyak menyediakan posko khusus yang bisa digunakan untuk beristirahat sejenak, selain rest area yang tersebar di area tol. Beristirahatlah setidaknya 15 menit, dan isi waktu dengan melakukan gerakan-gerakan stretching untuk melancarkan peredaran darah dan mengatasi penat dan pegal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan