Suara.com - Ular merupakan hewan yang menakutkan sehingga cukup terdengar tak lazim untuk dimasak. Masakan berbahan dasar ular pun bisa dikategorikan sebagai kuliner ekstrem.
Siapa sangka, seorang wanita tak keberatan memasak dan menyantap ular. Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @devyyyyyyyy___.
Dalam unggahan itu, wanita ini memasak ular rica-rica untuk lauk di meja makannya. Pertama wanita ini menghaluskan bawang putih, bawang merah, kunyit, dan jahet.
Ia juga mengiris bawang merah dan bawang putih lalu menumisnya bersama serai hingga harum. Selanjutnya ia memasukkan kemangi dan bumbu yang telah dihaluskan.
Setelah itu, ia memasukkan daging ular lengkap dengan kulitnya yang sudah dipotong kecil-kecil. Ia juga menambahkan kaldu rebusan ular dan mengaduknya hingga rata.
Ia hanya menggunakan ular sawah yang dirasa aman untuk dikonsumsi. Ular berbahaya seperti piton dan lainnya tak berani ia santap karena menurutnya cukup berbahaya.
Meski dimasak dengan kulit, bagian sisiknya sudah dibersihkan lebih dulu, Ia membakar ular tersebut lalu mengupas sisiknya hingga bersih.
Wanita ini menunggu ular tersebut matang selama beberapa saat. Setelah selesai, rica-rica ular itu lantas dimakan dengan nasi hangat.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: 5 Arti Mimpi Ular: Ada Pengeluaran Ekonomi Yang Tidak Terduga
"Boro-boro dimakan, gue lihatnya aja udah takut," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Jujur aku merinding banget lihatnya huhu," ujar warganet ini.
"Dulu pernah dikasih sama paman, eh pas aku udah makan dia bilang kalau itu daging ular, langsung muntah-muntah. Aku soalnya takut banget sama ular apalagi cacing," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (27/4/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 180 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sunscreen Ringan untuk Mencegah Breakout, Cocok bagi Pemilik Kulit Berjerawat
-
5 Moisturizer Ceramide untuk Memperbaiki Skin Barrier bagi Ibu Muda, Mulai Rp20 Ribuan
-
Bukan Sekadar Enak: Cek Batas Aman Konsumsi Ramen Menurut Ahli Gizi
-
5 Aturan Feng Shui untuk Menarik Rezeki dan Keberuntungan
-
7 Moisturizer Lokal Tanpa Alkohol dan Parfum, Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Sleeping Mask untuk Mencerahkan Wajah Usia 30-an, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif