Suara.com - Svargabumi Borobudur merupakan salah satu objek wisata persawahan yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Objek wisata yang satu ini memiliki banyak pemandangan indah yang bisa kamu gunakan untuk berfoto.
Kamu akan menemukan 20 - 22 spot foto yang berlatar belakang sawah seperti ayunan kayu, ranjang jaring, bean bag, kursi gantung dan masih banyak lainnya. Kamu dapat mengambil foto dengan pemandangan hamparan sawah seluas 3 hektar yang sejuk mirip dengan nuansa Bali. Kamu juga dapat melihat secara langsung Candi Borobudur dan Bukit Menoreh jika datang di pagi hari.
Svargabumi Borobudur menyediakan beberapa fasilitas untuk para pengunjung seperti toilet, musholla, tempat makan hingga parkir yang luas. Tempat wisata bernuansa asri ini sangat cocok dikunjungi baik bersama teman maupun keluarga!
Lokasi Svargabumi Borobudur
Lokasi Svargabumi Borobudur terletak tidak jauh dari Candi Borobudur dan mudah ditemukan karena berada di pinggir jalan utama. Lokasinya berada di Dusun Ngaran dan Gopalan, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.
Jarak antara Svargabumi Borobudur dengan Candi Borobudur hanya berjarak 3 kilometer. Pengunjung dapat menuju lokasi Svargabumi dengan mengambil jalan menuju Balkondes Ngawan.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Dilansir dari akun Instagram Svargabumi Borobudur (@svargabumi), objek wisata ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB - 17.00 WIB. Untuk masuk ke tempat ini, pengunjung dapat membeli tiket masuk seharga Rp 30.000 untuk dewasa dan Rp 15.000 untuk anak-anak.
Para pengunjung yang datang ke Svargabumi Borobudur diharuskan menerapkan protokol kesehatan mengingat Indonesia masih berada dalam pemulihan pandemi Covid-19. Setiap pengunjung satu per satu akan diperiksa suhu tubuhnya dengan thermogun. Selain itu pengunjung juga diwajibkan mengenakan masker selama berada di lokasi wisata.
Baca Juga: Temui Ganjar, Anggota DPRD Sulsel Minta Bantuan Selesaikan Masalah Sengketa
Svargabumi Borobudur juga menyediakan tempat cuci tangan di setiap titik lokasi. Pengunjung dianjurkan juga untuk selalu mencuci tangan dengan menggunakan sabun.
Itulah ulasan singkat seputar wisata persawahan dan spot foto Instagramable, Svargabumi Borobudur yang terletak tidak jauh dari Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Jangan lupa untuk memenuhi peraturan protokol kesehattan yang diterapkan saat kamu berkunjung ke Svargabumi Borobudur!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H