Suara.com - Ujian tulis berbasis komputer (UTBK) untuk seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) 2022 akan masuk gelombang kedua pada 28 Mei 2022.
Bagi para pejuang SBMPTN, ujian ini tentu menjadi langkah penting untuk menuju kampus impian. Lantaran persaingannya cukup ketat, beberapa orang mungkin akan makin cemas saat mendekati hari ujian.
Untuk menghadapi itu sebenarnya tidak cukup hanya dengan belajar ekstra. Agar tetap tenang dan dapat berpikir jernih selama ujian, Ruang Guru punya beberapa tips hal yang bisa dilakukan para pejuang SBMPTN sebelum memulai ujian.
1. Tidur yang cukup dan berkualitas
Hindari begadang dan pastikan telah istirahat yang cukup saat malam sebelum ujian. Waktu tidur yang ideal bagi remaja sekitar 8-10 jam per hari.
Hal ini menjadi penting karena tubuh dan otak yang telah mendapat tidur yang cukup juga akan berfungsi lebih maksimal.
2. Perhatikan asupan makanan
Menghadapi situasi ujian yang penuh persaingan, peserta UTBK dapat merasa cemas atau tertekan. Beberapa orang mungkin mempunyai kebiasaan makan berlebihan ketika merasa cemas, sementara yang lain justru mengurangi porsi makan secara drastis.
Oleh karena itu, kamu perlu memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi, khususnya pada hari-hari menjelang pelaksanaan UTBK. Tujuannya agar tetap nyaman dan sehat secara fisik serta lebih mudah fokus selama ujian.
Baca Juga: Jadwal Pengumuman UTBK SBMPTN 2022, Gelombang 1 Sudah Selesai Kapan Tahu Hasilnya?
3. Berhenti belajar satu jam sebelum ujian dimulai
Satu jam terakhir sebelum ujian sebaiknya dimanfaatkan untuk menenangkan pikiran dan mempersiapkan mental. Cobalah untuk rileks dan bayangkan diri sedang duduk tenang saat ujian sambil menjawab soal-soal dengan penuh percaya diri.
4. Terapkan latihan pernapasan
Jika merasa cemas di tengah ujian, berhentilah sejenak. Tarik napas dalam-dalam lalu hembuskan beberapa kali sampai merasa tenang kembali. Meluangkan waktu sejenak untuk menenangkan diri dapat bantu berpikir lebih jernih dalam menyelesaikan ujian.
5. Susun strategi untuk menjawab soal
Mempunyai strategi dalam menjawab soal UTBK dapat membantu kamu menjawab soal dengan lebih cepat dan tepat. Strategi yang dapat dilakukan misalnya dengan menggunakan metode eliminasi jawaban.
Berita Terkait
-
Tersangka Baru, 3 Pegawai IT Kampus Unhas Ternyata Sindikat Joki UTBK-SNBT, Apa Perannya?
-
Ironi Hari Pendidikan, KPK Soroti Kecurangan Saat UTBK: Itu Perilaku Koruptif
-
Kacau! Bimbel di Yogyakarta Diduga Terlibat Kecurangan UTBK 2025, Siswa Dijamin Lulus 100 Persen
-
Panitia SNPMB akan Cek Ulang Data Mahasiswa UTBK 2024, Terbukti Curang Langsung DO
-
Panitia SNPMB Curiga Sindikat Joki Lintas Provinsi Beraksi di UTBK, Fakultas Kedokteran Jadi Target
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto