Suara.com - Alila Villas Uluwatu menawarkan pengalaman lebih mendalam tentang pendekatan regeneratifnya terhadap pariwisata. Wisatawan yang merencanakan liburan ke Alila Villas Uluwatu kini dapat memilih untuk meningkatkan pengalaman menginap mereka dalam hal sustainability.
Melalui opsi pemesanan “Positive Footprint” yang baru saja diluncurkan, Alila Villas Uluwatu akan menawarkan pengalaman menginap yng berbeda. Opsi ini akan mencakup sustainability level tertinggi di dalam vila tamu serta peluang unik untuk menjelajahi, dan bahkan terlibat secara aktif dalam berbagai inisiatif resor bagi lingkungan dan masyarakat sekitarnya.
Sustainability adalah kemewahan model baru di resor telah bersertifikasi EarthCheck Platinum. Desain yang dirancang khusus dan wisata bertanggung jawab ini adalah upaya menginspirasi wisatawan generasi baru untuk menumbuhkan kesadaran mereka serta membuat dampak positif.
Alila Villas Uluwatu sudah dikenal sebagai perintis Wisata Regeneratif. Melalui inisiatif NO PLASTIK, resor ini telah menghilangkan kemasan plastik dan barang-barang yang tidak perlu di semua vila dan restoran.
Sebagai penandatangan dalam Prakarsa Pariwisata Global mengenai penggunaan plastic yang diinisiasi oleh Program Lingkungan Hidup PBB dan Asosiasi Pariwisata Dunia, Villa ini telah menargetkan untuk menghilangkan penggunaan plastik sekali pakai di resor pada tahun 2025.
Dalam upaya meningkatkan swasembadanya, Alila Villas Uluwatu mengemas botol air minum sendiri, menanam bahan-bahan yang digunakan untuk restorannya di Kebun Cabai Organik. Selain itu, vila ini juga membuat fasilitas pengelolaan sampah di tempat, yaitu Sustainability Lab.
Semua sampah di vila ini akan dipilah, digunakan kembali, didaur ulang sendiri atau bekerjasama dengan mitra masyarakat, untuk memastikan tidak ada limbah yang dikirim ke tempat pembuangan sampah.
“Kami merasa bahwa wisatawan mewah pada era modern ini mencari sustainability dalam setiap perjalanan dan berkontribusi dalam beberapa bentuk apapun untuk lingkungan dan masyarakat. Melalui opsi pemesanan Positive Footprint kami yang baru, kami akan dapat memberikan pengalaman yang lebih personal bagi mereka yang menginginkan liburan yang berkelanjutan. Ini memberikan pilihan yang terbaik bagi tamu kami, komunitas kami, dan planet kami,” kata General Manager Alila Villas Uluwatu, Hemal Jain.
Opsi pemesanan Positive Footprint hadir dengan berbagai manfaat eksklusif, termasuk:
- Sandal berkualitas tinggi, tahan lama dan stylis yang dibuat oleh Indosole menggunakan ban daur ulang dari kendaraan buggy di resor.
- Mini bar gratis yang berisi produk lokal.
- Layanan butler yang sadar lingkungan dengan upaya penuh untuk menghemat energi, air, dan limbah.
- Kenang-kenangan berupa sandal Indosole yang dipakai selama menginap, satu set gelas minum cantik yang dibuat oleh tim Sustainability Lab dari olahan botol kaca.
- Selain itu, para tamu dapat ikut serta dalam dua program Journey yang dibuat khusus oleh tim resor.
Dalam Sustainability Journey, para tamu akan ikut tur bersama pakar Wisata Regenerative untuk mempelajari lebih lanjut tentang Sustainability Lab di Alila Villas Uluwatu, yang berdiri sejak November 2019. Ada pula upaya swasembada dan konsep desain yang selaras dengan ekosistem alam.
Program ini akan diakhiri dengan kegiatan membuat sambal menggunakan bahan-bahan yang dipanen langsung dari kebun cabai organik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering