Suara.com - Di tengah tumpukan pekerjaan dan sederet tugas lainnya, pernahkah Anda terpikir untuk sejenak melarikan diri ke tempat yang menenangkan? Jika jawabannya ya, maka Anda sepertinya membutuhkan sebuah liburan yang menyehatkan jiwa dan raga.
Tak sekedar memanjakan diri, Anda membutuhkan liburan yang dapat membuat tubuh menjadi lebih bugar, membantu mengelola stres, serta menenangkan pikiran.
Dan Bali, tidak diragukan lagi, adalah destinasi yang tepat bagi Anda yang tengah mencari liburan paket lengkap untuk body, mind, and soul.
Nah, berikut adalah lima rekomendasi dari Nakula untuk resor kesehatan mewah di Bali, yang pastinya akan memanjakan Anda dengan ketenangan pikiran dan jiwa.
1. Villa Amita
Villa Amita terletak di antara persawahan di area Kerobokan, yang menawarkan liburan mewah dengan suasana eksotis sekaligus menenangkan. Vila ini terdiri dari empat paviliun, yang masing-masing menekankan pada arsitektur kuno dan keanggunan pedesaan modern.
Villa ini memiliki tujuh kamar tidur, kolam renang, bar outdoor, serta halaman yang luas. Dilengkapi dengan tim karyawan yang berdedikasi serta manajer vila yang berpengalaman, semua fasilitas di vila ini membuat Anda serasa tengah berlibur di vila pribadi.
Bagian interior vila yang cukup luas namun minimalis dilengkapi dengan perabotan kayu yang dipahat dengan sangat indah. Sedangkan bagian luarnya yang luas, seolah mengajak Anda untuk menginjak rumput dengan kaki telanjang, membuat Anda merasa benar-benar terhubung dengan alam.
Berjemur di bawah sinar matahari, berbaring di tanah, dan menghirup udara segar adalah kegiatan terbaik yang bisa Anda lakukan di Villa Amita, yang sangat baik untuk menenangkan pikiran dan jiwa.
2. Villa Tirtadari
Villa Tirtadari adalah vila pribadi dengan 7 kamar tidur yang luas. Berada di antara sawah di area Kerobokan, masing-masing kamar tidur memiliki kamar mandi pribadi di luar ruangan.
Interior vila sangat mewah dan estetik, di mana dilengkapi dengan lantai kayu, langit-langit jerami yang tinggi, dan pintu geser kaca yang akan menyambut sinar matahari untuk masuk setiap pagi.
Anda dapat bersantai di 8 kursi berjemur di tepi kolam yang teduh, sambil menikmati kilauan air kolam yang ditimpa sinar matahari tropis.
Untuk mendapatkan ketenangan yang mendalam, bawalah matras yoga Anda ke rerumputan, atau sekadar berjalan-jalan di antara pepohonan sambil menikmati area hijau di sekitar vila.
Villa Tirtadari memiliki arsitektur yang khas. Semilir angin tropis memancar melalui kayu ek bernuansa keemasan di ruang tamu. Sejumlah staf vila akan selalu tersedia untuk membantu Anda, mulai dari memberikan layanan pijat, sebagai koki pribadi, pelayan vila, tukang kebun, atau penjaga keamanan!
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
6 Rangkaian Garnier Bright Complete untuk Kulit Kusam Wanita Usia 30-40 Tahun
-
6 Rekomendasi Bedak Tabur Wardah untuk Semua Jenis Kulit, Mulai Rp20 RIbuan
-
Usia 60 Tahun Cocoknya Pakai Bedak Apa? Intip 7 Rekomendasi untuk Tutupi Kerutan
-
16 Januari Libur Apa? Siap-Siap Sambut Long Weekend Pertama di Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Bedak Make Over untuk Usia 40-an, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
Bukan Kekayaan, Ini 6 Hal yang Membuat Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia
-
Panduan Registrasi Akun SNPMB 2026, Lengkap dengan Link dan Jadwalnya
-
Begini Cara Skrining BPJS Kesehatan Online Pakai HP, Mudah dan Praktis!