Suara.com - Sebagai anak selebritis terkenal, memiliki barang-barang dengan harga selangit merupakan hal yang sudah biasa. Para selebritis tentunya ingin anaknya memakai barang dengan kualitas dan model yang terbaik yang bisa mereka kekanakan. Hal tersebut juga berlaku bila hendak memberikan barang.
Baru-baru ini putri cantik Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Ameena Hanna Nur Atta, kembali menjadi sorotan. Kali ini karena bayi berusia tiga bulan tersebut baru saja mendapatkan hadiah dengan harga yang cukup fantastis. Hadiah tersebut berupa dress untuk bayi.
Dress ini merupakan hadiah kelahiran dari pengusaha terkenal, Juragan99 dan istrinya, Shandy Purnamasari. Keduanya belum sempat mengunjungi baby Ameena secara langsung sehingga hanya mampu mengirimkan hadiah sebagai bentuk suka cita.
Melalui unggahan instagram Aurel, terlihat dress tersebut berwarna merah muda dengan hiasan berupa kerutan di bagian depannya. Pada bagian kerah terdapat ornamen renda berwarna putih yang membuatnya terlihat cute.
Dilansir dari akun instagram @fashion_aureliehermansyah_atta, dress lucu ini ternyata harganya mencapai Rp 12juta. Baju yang secara resmi bernama "Pink Dress for Babygirl with double GG" ini merupakan keluaran merek terkenal, Gucci.
Harga dress Ameena yang cukup fantastis ini membuat warganet beramai-ramai mengomentarinya.
Ada yang tak habis pikir dengan harga baju Ameena, "Busettt baju sejengkal doang padahal ".
Ada juga warganet yang merasa minder, "Dahlah jeans gue minder sama baju-bajunya Ameena".
Tidak jarang juga ada warganet yang menyamakan harga baju Ameena dengan hal-hal lain, "Masyaallah kaya make motor bajunya..".
Baca Juga: Hobi Belanja Barang Mewah, Begini Suasana Rumah Aurel Hermansyah yang Didatangi Tokonya Langsung
"Waw bisa buat biaya hidup 2 bulan kalau saya,"tambah seorang warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan