Suara.com - Momen belanja online yang meningkat selama bulan Ramadhan menjadi berkah tidak hanya bagi para penjual, tapi juga perusahaan logistik.
Salah satu perusahaan yang mengalami kenaikan pada hari raya yaitu Ninja Xpress. Perusahaan logistik yang satu ini mencatat adanya kenaikan pengiriman sebanyak 35 persen lebih banyak pada Ramadhan tahun 2022 dibandingkan tahun sebelumnya.
Kenaikan pengiriman tersebut juga terjadi karena adanya kerja sama yang terjalin antara pihak perusahaan dengan UKM lokal.
Chief marketing officer (CMO) Ninja Xpress, Andi Djoewarsa mengatakan, perekonomian yang mulai membaik pascapandemi menjadi faktor kenaikan pemasaran bisnis UKM yang dikirimkan melalui perusahaan logistik seperti Ninja Xpress.
“Seiring dengan tatanan normal baru dan mulai pulihnya aktivitas perekonomian, UKM/shipper dari berbagai lini bisnis telah mempercayakan inovasi pemasaran bisnis mereka kepada Ninja Xpress,” ucap Andi dalam sebuah acara, Senin (20/06/2022).
Selain itu, data kenaikan itu juga sejalan dengan Kementerian Koordinator Perekonomian. Berdasarkan data, tercatat kenaikan indeks belanja masyarakat Indonesia yang naik sebesar 31 persen dari level 159,9 pada Ramadhan 2021, ke level 179,4 pada 2022.
Untuk Ninja Xpress sendiri, tercatat barang-barang yang mendominasi dalam barang yang yaitu mengenai fashion, seperti pakaian, sepatu, dan tas. Tidak hanya itu, terdapat beberapa barang lainnya seperti kosmetik, perlengkapan rumah tangga, obat, dan suplemen.
Hingga kini, pengiriman terbanyak yang dilakukan masih didominasi oleh wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan DKI Jakarta.
Sementara itu, pihaknya juga menyediakan customized solutions, yaitu program melalui Creative Business Solutions yang memberikan berbagai layanan yang dibutuhkan sesuai permintaan UKM.
Berbagai layanan pada customized solutions tersebut di antaranya dengan memberikan fasilitas Paid Ads, Videotron, dan Media Partnership untuk dukungan iklan offline dan online, kolaborasi bersama Macro Influencer/KOL untuk program Live Selling, Bazaar Booth activity dalam penyelenggaraan events, pengambilan foto dan video produk secara profesional di Creative Hub, hingga layanan konten media sosial.
Berita Terkait
-
Paket Tak Kunjung Gerak dari DC Berbah, Warganet Ramai-Ramai Mengeluh!
-
Jangan Buang Sembarangan! Begini Cara Cerdas Kelola Resi dan Kemasan Paket
-
Daftar Promo HP Poco di Harbolnas 11.11, Diskon hingga Rp 500 Ribu
-
Daftar Promo Realme di Harbolnas 11.11, Diskon Harga hingga 50 Persen
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
7 Sunscreen yang Aman untuk Anak TK hingga SD Mulai Rp25 Ribu, Biar Nggak Kena Sunburn pas ke Pantai
-
Beda Karier Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Berebut Jadi Raja Solo PB XIV
-
5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
-
Solusi Beras Berkelanjutan dari Panggung ISRF 2025: Inovasi, Investasi hingga Insentif
-
5 Promo Sneakers di Foot Locker, Sepatu Nike Cuma Rp400 Ribuan
-
5 Cara Agar Skincare Terserap Maksimal dan Kulit Tetap Lembap
-
ISRF 2025 Dorong Transisi Padi Rendah Emisi Lewat Kemitraan Global
-
Wajib Tahu! Cara Sederhana Ciptakan Ruangan Mindful dengan Aroma Baru yang Bikin Nagih
-
7 Parfum Unisex Lokal Aroma Sabun yang Bisa Dipakai Bersama Pasangan
-
Teras Main Indonesia, Ruang Belajar Nilai Pancasila Lewat Permainan Tradisional