Suara.com - Interaksi antara fans dan idolanya terkadang menghasilkan situasi lucu yang tidak terduga. Salah satunya adalah situasi yang terjadi antara eks vokalis dan gitaris grup band DAY6, Jae Park dan penggemarnya di media sosial Twitter.
Musisi asal Amerika ini sempat mengunggah foto dirinya kala bermain game dengan gaya rambut tak biasa. Tak disangka, foto tersebut digunakan penggemarnya untuk membuat lelucon dan viral di media sosial.
Berdasarkan cuitan akun twitter Jae, eajPark, musisi yang kini memiliki nama panggung Eaj ini awalnya mengunggah foto dirinya yang terlalu dekat saat menatap layar monitor.
Tak ada yang salah dengan penampilan kasual Jae, hanya saja warganet salah fokus dengan gaya rambut Jae Park. Lelaki berusia 29 tahun ini tampak mengucir rambut hitamnya ke atas.
Hal ini rupanya menginspirasi penggemarnya untuk bertindak usil. Melalui kolom balasan, salah satu penggemar mengunggah ulang foto Jae tersebut dan disandingkan dengan foto ayam.
Potret ayam yang diunggah tampak tidak memiliki bulu-bulu di lehernya. Pun bulu bagian kepala disisakan, kemudian diikat dengan ikat rambut. Ayam itu jadi mirip manusia yang mengucir rambutnya.
"Jae, maaf," cuit sang penggemar.
Tak disangka, kolase foto bikin penggemar tersebut mendapat tanggapan dari sang artis.
"I hate it here," cuit Jae sembari mennyalin cuitan milik penggemarnya. Entah merasa lucu atau terganggu dengan unggahan penggemarnya, tetapi banyak warganet yang memberikan komentar kocak pada cuitan Jae tersebut.
Baca Juga: 18 Artis Korea yang Ikut Meriahkan Konser SEVENTEEN 'Be The Sun'
"ni adalah sebuah seni," komentar youtuber Flexinja dalam bahasa Inggris.
"Setiap kali kamu mengunggah sebuah foto, sebuah meme baru terbuka," komentar warganet lain yang merasa foto-foto Jae cocok dijadikan meme baru.
Selain itu, banyak warganet yang tertawa melihat cuitan ini, salah satunya berkomentar, "Ketawa banget. Mana lagi di angkot."
Tidak hanya itu, beberapa warganet juga mengunggah foto Jae tersebut yang disandingkan dengan gambar lain.
"Apakah kamu menyukainya?" tanya warganet lain sembari mengunggah foto Jae dibandingkan dengan kucing yang bulunya juga dikucir.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya