Suara.com - Ussy Sulistiawaty baru saja merayakan ulang tahun ke-41 tahun pada 13 Juli 2022. Selain mendapatkan banyak kejutan dari sang suami, ibu lima anak ini juga melewatkan hari spesialnya itu bersama para sahabatnya.
Tema masa SMA meramaikan momen pertambahan usia Ussy, yang digelar tadi malam. Para tamu tampak mengenakan seragam putih abu-abu yang khas dengan siswa SMA.
Begitu pula Ussy, sang suami, Andhika Pratama dan anak-anak mereka. Tentu saja, keseruan benar-benar terlihat dalam momen ulang tahunnya tersebut. Sejumlah tamu yang terdiri dari para selebriti pun berhasil menjadi sorotan.
Nah, ingin melihat seperti apa penampilan Ussy dan para sahabatnya mengenakan seragam SMA di peragaan ulang tahunnya? Berikut daftarnya.
1. Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama
Pada hari spesialnya, Ussy tampak mengenakan seragam SMA dengan look murid sekolah di Jepang. Ia mengenakan kemeja putih dan rok mini rampel abu-abu, dan tak ketinggalan juga mengenakan dasi.
Bukan cuma itu, ia menggunakan kaos kaki panjang selutuh dengan flat shoes, serta gaya rambut kuncir dua seperti Sailor Moon. Sementara Andhika tampak seperti siswa kutu buku, dengan rambut klimis dan kacamata.
2. Ririn Ekawati dan Rini Yulianti
Dua kakak beradik ini juga tampak hadir di acara spesial Ussy. Keduanya tampil cantik dan modis dengan seragam putih abu-abu ala siswa Jaksel (Jakarta Selatan). Dengan seragam pas badan dan kancing buka dua yang membuat keduanya masih cocok berseragam SMA.
Baca Juga: 11 Artis Indonesia Berzodiak Cancer, Ada Agnez Mo yang Punya Sifat Sensitif?
3. Iis Dahlia dan Yuni Shara
Pedangdut satu ini juga tampak meramaikan acara ulang tahun Ussy. Iis Dahlia tampil mengenakan seragam SMA pendek. Rambutnya digerai dengan makeup tak berlebihan membuatnya tampil lebih muda.
Sedangkan Yuni Shara tampak terlihat begitu menggemaskan saat mengenakan seragam SMA. Dengan rok super pendek dan kemeja super ketat, kakak kandung Krisdayanti ini menguncir dua rambutnya seperti anak-anak.
4. Titi Kamal dan Tya Ariestya
Melihat Titi Kamal mengenakan seragam SMA rasanya seakan flashback pada perannya saat menjadi Maura di film Ada Apa dengan Cinta?. Ibu dua anak ini masih cocok banget pakai seragam putih abu-abu ya.
Nah, kalau Tya Ariestya memilih mengenakan seragam SMA serba panjang karena mengenakan hijab. Looknya seperti anak Rohis ya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia