Suara.com - Masakan dipuji oleh suami merupakan salah satu hal yang bisa membuat hati istri senang. Apresiasi tersebut pun seringkali menjadi penyemangat bagi para istri membuat sajian terbaik untuk suaminya.
Sayangnya, terkadang ada sejumlah suami yang kurang suka dengan masakan sang istri. Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter @FOOD_FESS.
Dalam unggahan itu, seorang istri bercerita respon sang suami usai dibuatkan masakan. Ia menyebutkan bahwa dirinya dan suami adalah pengantin baru.
Saat itu, wanita ini bertanya pada suaminya ingin dimasakkan menu apa, namun hanya mendapat jawaban terserah. Suaminya juga mengatakan akan menyantap apapun yang dimasak oleh istrinya.
Alhasil, wanita ini memutuskan untuk memasak cumi. Sayangnya setelah masakan jadi, respons suami justru di luar dugaan.
Semangkuk cumi tersebut tak dihabiskan dan suaminya justru memuntahkan dan membuangnya. Suaminya berkata ia tak menyukai cumi karena aromanya yang menyengat.
Wanita ini pun tak menyangka dengan respons suaminya saat itu. Semangkuk cumi yang ia buat di hari itu sangat disayangkan justru berakhir di tempat sampah.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Suami kamu seram banget. Setidaknya kalau nggak enak, nggak perlu dimakan dan bisa bilang baik-baik. Semangat ya, mungkin next time cari masakan yang lebih aman atau kalau ditanya jawabannya nggak jelas, diterka-terka aja kira-kira sukanya masakan apa," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Dicampur Parutan Lemon, Tips Unik Bule Ini Bikin Masakan Mi Instan Semakin Nikmat
Warganet lain ikut berkomentar. "Aaaa padahal kelihatan enak banget. Apalagi cuminya besar-besar pasti kenyal. Nggak apa apa, tetap semangat ya, send virtual hug buat sendernya," ujar warganet ini.
"Ngeri urusan rumah tangga yang mohon maaf sesepele ini dibawa ke base. Padahal sama orang tua sering dikasih tahu, masalah rumah tangga jangan sampai keluar dari pintu rumah, kecuali selingkuh dan KDRT.
Saran aja, saling memahami. Nih kamu jadi tahu sifat dia, jadi kedepan kalau mau masak sebelum belanja, tanya dulu pendapatnya," tulis warganet lain di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (18/7/2022), cuitan ini sudah disukai oleh 2 ribu akun di Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah