Suara.com - Ingat pepatah hilang satu tumbuh seribu? Mungkin inilah yang cocok menggambarkan perjalanan seorang wanita muda asal Inggris yang harus merelakan karir sepak bolanya.
Mengutip dari laman Sportbible, wanita ini bernama Madelene Wright dan baru saja berusia 23 tahun. Dia sebelumnya bekerja sebagai pesepak bola di sebuah klub tua di Inggris.
Sayangnya, tidak semua hal berjualan sesuai dengan rencana dan ia harus menghadapi kenyataan didepak dari klub tersebut. Semuanya terjadi karena insiden yang menurutnya sepele.
Madelene sebelumnya bergabung sebagai bek di klub bernama Charlton F.C. Ia menyebut orang-orang dalam klub itu sebagai sosok yang penting baginya.
Hinga suatu hari, ia menghabiskan waktu berpesta dengan teman-temannya di luar klub. Foto-fotonya ketika meniup balon serta minum sampanye di belakang Range Rover tersebar di Snapchat.
Sejak saat itu, klubnya memutuskan untuk mengatasi skandal Madelene dengan memecatnya secara resmi. Hal tersebut menjadi momen patah hati yang membuatnya sempat merasa putus asa dan kehilangan arah.
"Saya mencintai Charlton, pelatih, dan rekan satu tim saya, jadi keputusan itu membuat saya patah hati. Ketika Anda bermain untuk tim sepak bola, mereka menjadi keluarga Anda sehingga sulit untuk menjauh dari itu," ungkap Madelene.
Awalnya, ia tidak tahu apa yang harus dilakukan selanjutnya setelah karir sepak bolanya benar-benar kandas. Ia mencoba berkelana ke sana ke mari sembari mencari manakah pekerjaan lainnya yang tepat untuknya.
Baca Juga: Suami Digoda Wanita Lain? Segera Sikapi dengan 5 Hal Ini!
"Setelah saya dipecat, saya mulai berpikir apakah saya bisa bermain sepak bola lagi, level apa yang bisa saya mainkan, dan apakah tim lain menginginkan saya di klub mereka," tambah Madelene.
Setelah beberapa lama mencari, ia menentukan pilihan untuk bergabung dengan OnlyFans. Untuk bergabung ke akun miliknya, para pengguna harus membayar sekitar 24 Poundsterling atau kira-kira Rp433 ribu.
Saat ini, ia telah mendapatkan penghasilan yang fantastis berkar konten-konten di situs dewasa tersebut. Penghasilannya saat ini mencapai 500 ribu Poundsterling atau sekitar Rp9 miliar.
"Itu hampir seperti satu karir telah berakhir, sementara yang lain baru saja dimulai," ujar Madelene.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering