Suara.com - Starbucks dikenal sebagai gerai kopi dengan harga yang mahal. Satu gelas minuman du gerai ini biasanya dibanderol dengan hrag puluhan ribu rupiah.
Bahkan, satu gelas minuman di Starbucks bisa dibanderol dengan harga lebih dari Rp100 ribu. Tapi seorang pria melakukan hal unik dengan berjualan kopi Starbucks dengan harga super murah.
Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @hariyoaa. Dalam unggahan itu, pria ini berjualan kopi Starbucks secara keliling dengan harga Rp5.000.
Ia menulis 'Jual Starbucks Rp5.000' di sebuah kertas karton dan menggantungny di leher. Ia kemudian mulai menawarkan kopi itu ke orang yang ia temui.
Pelanggan pertamanya adalah seorang pria yang membeli 2 gelas kopi. Selanjutnya, pria berambut keriting ini pun kembali berkeliling mencari pelanggan.
Kopi-kopi itu ditempatkan di goodie bag Starbucks berwarna cokelat. Tentu saja banyak orang yang ingin membeli kopi tersebut dengan harga murah.
Pria ini bahkan menawarkan kepada kucing. Kemudian seorang anak muda membeli kopi dan mengatakan untuk tak perlu kembalian.
Ia juga menjual kopi tersebut pada orang di dalam mobil dan driver ojol. Setelah itu, pria ini pergi ke sebuah warung untuk membeli pop Ice.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Kocak! Bawa Termos ke Sekolah, Seorang Siswa Malah Bikin Kopi di Kelas
"Wah kalau lu jualan di Bali gue beli semua sumpah," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Bang lu di mana si jualannya? Gue pengen Starbucks sampai kebawa mimpi," ujar warganet ini.
"Bisa-bisanya Starbucks dijual buat beli Pop Ice," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (11/8/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Sunscreen Terbaik Mengandung Zinc Oxide yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
7 Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki dan Jogging, Sol Empuk Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Merek Obat Herbal untuk Nyeri Sendi, Cocok untuk Lansia yang Alami Pengapuran
-
Face Mist atau Serum, Mana yang Lebih Dulu Dipakai? Ini Urutan yang Benar
-
5 Lipstik Lokal Mirip MAC Versi Lebih Murah, Hasil Plumpy Lebih Ramah di Kantong Ibu-Ibu
-
5 Deodorant Terbaik Gak Bikin Ketiak Wanita Jadi Hitam, Mulai Rp 14 Ribu
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
-
5 Fakta Terbaru SNBP 2026, Siapkan Berbagai Hal Penting Berikut!
-
Daftar Libur Kalender Februari 2026, Kapan Isra Miraj dan Imlek?