Suara.com - Beberapa waktu belakangan, tren menghias bekal anak tengah naik daun. Isi bekal yang menarik diharapkan bisa menambah nafsu makan anak.
Sayangnya, hal ini rupanya membuat sebagian orang mungkin merasa jengah. Hal ini salah satunya tampak dalam unggahan akun Twitter AREAJULID.
Dalam cuitan terkait, seorang warganet mengunggah tangkapan layar Instastory wanita yang kesal dengan bekal estetik untuk anak. "Perkara bekal doang diributin, kayak nggak ada masalah lain aja," ujar warganet ini.
Dalam tangkapan layar Instastory itu, wanita tersebut bertanya maksud para ibu membawakan bekal yang cantik.
"Mamak-mamak yang bawain bekal anaknya estetik gini maksudnya apaan, sih? Suka nggak kasihan sama mamak-mamak macam gue yang abstrak," tulisnya dalam Instastory itu.
Ia kemudian mengatakan bahwa bekal estetik itu kalah dengan milik anaknya. Nasi, mi instan, ayam geprek, telur dan bakso goreng disebut menjadi bekal andalan anaknya yang kerap diminta teman-teman di sekolah.
Ia menyebutkan bahwa anak-anak dengan bekal estetik itu justru tergiur dengan makanan yang ia bawakan. "Seestetik estetiknya bekal anak situ, masih kalah sama bekal anak gue yang isinya nasi, Indomie, ayam geprek, telur, bakso goreng. Anak-anak lo pada nggak tahan mintain anak gue," ungkapnya lengkap dengan emotikon tertawa.
Ia juga menyebutkan bersyukur hanya membawa bekal mi instan sekali seminggu. Pasalnya, ia tak ingin anaknya tak kenyang karena bekalnya habis diminta teman-temannya.
"Untung bawa mi seminggu sekali doang. Kebayang kalau bawa mi tiap hari, nggak kenyang anak gue habis dimintain anak-anak situ," tulisnya sebagai penutup.
Baca Juga: Modal 3 Bahan Bisa Bikin 3 Camilan Enak dan Menarik, Bisa Buat Bekal Sekolah, Lho!
Instastory ini pun menuai beragam macam reaksi dari publik. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"WInsecure ya urusan kau? Iri kok ngejelekin, iri saingin dong," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Bu, insecure ngomong aja, Bu. Nggak usah sok-sokan gitu elah," ujar warganet ini.
"Gue kalau jadi si ibu yang dinyinyirin bakalan bikin bekal yang tambah estetik buat anak gue, terus gue suruh anak gue makan depan anaknya," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (14/8/2022), cuitan ini sudah disukai oleh lebih dari 31 ribu akun di Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans