Suara.com - Setelah 10 membuktikan eksistensinya, kini H Clinic meluncurkan dua layanan atau divisi terbarunya, yaitu Facework dan Sexual Health Center.
Facework adalah Face muscle workout place pertama di Indonesia yang menawarkan kebugaran wajah melalui serangkaian perawatan wajah tanpa rasa sakit yang akan memberikan hasil kulit wajah kencang dan segar, seperti yang dihasilkan dari kegiatan olahraga.
Facework bisa menjadi solusi tepat untuk mereka yang tidak menyukai perawatan wajah dengan menggunakan jarum maupun mesin.
Untuk diketahui, tren di berbagai media sosial saat ini adalah olahraga wajah mandiri di rumah, namun tentu saja belum tepat karena dilakukan secara mandiri bukan oleh tenaga ahli yang kompeten.
Untuk itulah, H Clinic membuka divisi Facework sebagai terobosan terbaru yang menyediakan tempat olahraga untuk kebugaran wajah.
“Berbeda dengan gym, tidak sama dengan perawatan facial, dan tidak memakai perawatan medis. Berapa kali dalam seminggu Anda mengunjungi pusat kebugaran? Bukan hanya tubuh kita saja yang perlu menjadi bugar, tentu saja wajah kita pun memerlukannya,” terang Hanny Pirss, pendiri dan pemilik H Clinic.
Ia mengatakan stres berlebihan tak hanya berdampak pada tubuh, tetapi wajah kelelahan. Tanpa disadari kondisi tersebut, kata Hanny, mempengaruhi keremajaan wajah.
Facework terdiri dari tiga perawatan dengan durasi berbeda mulai dari 30 menit, 40 menit, hingga 45 menit yang termasuk yoga wajah, pemijatan relaksasi, pemijatan menggunakan Face Ball dan ditutup dengan perawatan khusus menggunakan alat canggih H Clinic yang tidak akan terasa sakit, tetapi justru memberikan efek segar setelah penggunaan.
Dengan mencoba perawatan Facework, ketegangan otot wajah akan hilang, dan lambat laun, garis-garis stres di wajah juga akan menghilang, sehingga wajah nampak muda, segar dan kembali sehat.
Baca Juga: 5 Perawatan Wajah Bak Salon Kecantikan yang Bisa Dilakukan di Rumah
Sementara Sexual Health Centre menawarkan perawatan menyeluruh mulai dari konsultasi yang digawangi oleh pakar untuk konsultasi seksual yang juga bermanfaat untuk kesehatan mental dan psikologis, hingga perawatan baik medis maupun non-medis untuk organ intim, reproduksi, pengobatan penyakit seksual menular dan perawatan kecantikan untuk organ intim.
“Kami menyediakan bukan hanya seksolog tapi juga tersedia dokter spesialis lain seperti Urologi, Andrologi, Spesialis Kulit dan Kelamin serta Obgyn yang akan bergabung,” tambah Hanny Pirss.
Layanannya ini, lanjut dia, menangani pasien mulai usia remaja hingga usia 60 tahun ke atas, baik konsultasi secara perorangan, konsultasi pasangan maupun keluarga.
"Ini merupakan solusi terbaik, baik secara medis maupun non-medis untuk memastikan perawatan seksual dan konsultasi yang disesuaikan dengan keluhan yang disampaikan, adalah yang terbaik untuk para pasien," imbuh Hanny Pirss.
Berita Terkait
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
4 Serum Kombinasi Vitamin C dan Ferulic Acid, Bikin Wajah Glowing Merata
-
5 Face Wash Terbaik Mengandung Niacinamide untuk Mencerahkan Wajah
-
Diving hingga Syuting Tetap Glowing? Ini Rahasia Kulit Sehat Prilly Latuconsina!
-
4 Serum Berbahan Kunyit yang Ampuh Pudarkan Bintik Hitam dan Cerahkan Kulit
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Cara Klaim Kacamata Gratis Pakai BPJS Kesehatan, Ini Syarat dan Alurnya
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan