Suara.com - Saat kondisi tak memiliki uang, anak kos kerap kali kebingungan soal cara untuk bertahan hidup di keesokan harinya. Meski demikian, tak jarang bantuan bisa datang secara tak terduga.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok ryanzfh. Dalam video itu, pria ini bergetar melihat satu tas makanan dan minuman yang diletakkan di depan kamarnya.
Saat itu, ia sedang tak punya uang sama sekali. Dirinya pun menangis karena tak menyangka mendapatkan makanan dari seseorang yang tak ia duga.
Rupanya hal ini berawal dari dirinya yang meminjam air mineral di depan sebuah kamar di hari sebelumnya. Ia yang saat itu tak punya uang dan kehausan memutuskan meminjam air mineral dan meninggalkan sebuah surat.
Dalam surat itu ia menjabarkan alasannya, memperkenalkan diri, meminta maaf, mengatakan tanggal mengganti air mineral tersebut, serta meninggalkan nomor telepon. Saat itu, pria ini sama sekali belum pernah bertemu dengan orang tersebut.
Tanpa disangka, keesokan harinya ia mendapat tas besar berisi telur, mi instan, camilan, minuman, kornet, dan lainnya. Di tas itu juga terdapat surat yang sukses membuat dirinya menangis.
"Halo, Kak Ryan. Ini ada camilan-camilan, Kak. Semoga berkenan dan bisa sedikit membantu Kakak ya sampai tanggal gajian tiba. Semoga Kakak sehat selalu dan tetap semangat. Tuhan memberkati," bunyi surat yang diselipkan di dalam tas itu.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Merantau sendiri, baru dapat kerja, belum gajian, ngekos, nggak heran masnya sampai nangis. Semangat ya. Semoga lekas membaik keadaannya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Tanggapan Pedagang dan Anak Kos di Medan soal Kabar Harga Mi Instan Bakal Naik 3 Kali Lipat
Warganet lain ikut berkomentar. "Dan di akhir kalimat dia tulis 'Tuhan Memberkati'. Fix, mbaknya berhasil jadi garam dan terang dunia. Terharu," ujar warganet ini.
"Aku pas kuliah pernah kos jadi tahu banget rasanya. Uang habis nggak enak mau ngabarin orang tua, akhirnya matiin lampu kamar dan tiduran karena nggak kuat nahan laper," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Minggu (21/8/2022), video ini sudah ditonton sebanyak 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H