Suara.com - Film Mencuri Raden Saleh yang sedang tayang di bioskop sukses mencuri perhatian publik. Selain mengangkat cerita anti mainstream, film ini pun bertabur deretan artis ternama.
Salah satunya adalah Aghniny Haque, aktris muda yang popularitasnya tengah naik akhir-akhir ini. Ia berperan sebagai Sarah, sosok mahasiswi yang merupakan atlet bela diri.
Baru-baru ini, ia mengunggah penampilannya dalam salah satu adegan di film tersebut melalui Instagram aghninyhaque. Ia terlihat mengenakan dress merah dengan tampilan yang elegan.
Rupanya dress merah yang dikenakan oleh Aghniny ini punya beberapa fakta menarik. Apa saja?
1. Punya Potongan yang Menawan
Dress merah ini rupanya merupakan salah satu masterpiece dari Jeffry Tan. Seorang desainer lulusan sekolah mode Perancis ESMOD School Of Design.
Gaun halter ini membuat Aghniny terlihat seksi sekaligus elegan. Selain model backless, terdapat potongan unik yang menerawang di bagian dada dan perut. Ada pula potongan paha tinggi di bagian samping yang berhasil memperlihatkan kaki jenjangnya.
2. Digunakan Untuk Bertarung
Menurut Aghniny dalam tayangan Youtube "Blueprint: Making of Mencuri Raden Saleh", gaun yang nampak jatuh ini akan digunakannya untuk bertarung. Tidak hanya dengan satu orang saja tetapi dengan empat pria bertubuh jauh lebih besar.
Baca Juga: Roadshow Mencuri Raden Saleh, Iqbaal Ramadhan Bertemu Cewek yang Sudah 11 Tahun Jadi Fans
Pemilihan gaun dengan kain halus dan mudah jatuh ini dinilai mempercantik gerakan bertarung Aghniny.
3. Punya 3 Gaun Cadangan
Karena takut gaun ini rusak saat adegan bertarung, tim produksi pun membuat 3 gaun cadangan yang dibuat mirip dengan karya Jeffry Tan ini. 3 Gaun ini terbuat dari bahan dan warna yang cukup identik.
Namun terdapat perbedaan pada panjang gaun dan juga potongan pahanya. Dua gaun cadangan dibuat lebih pendek dari aslinya, sementara yang satu dibuat sama persis dengan aslinya.
Nah, itu dia 3 fakta menarik gaun merah yang dikenakan oleh Aghniny Haque. Penasaran seperti apa aksinya saat bertarung memakai gaun merah? Saksikan Mencuri Raden Saleh di bioskop terdekat!
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Rekomendasi Lulur Lokal dengan Butiran Halus, Tidak Sakit di Kulit
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah